Sukses

Warga Pedongkelan: Banjir Cepat Surut Berkat KBT

Warga Pedongkelan, Jakarta Timur bersyukur ada Kanal Banjir Timur.

Hujan yang mengguyur wilayah Jabodetabek membuat Kampung Pedongkelan, Jakarta Timur kembali terendam. Namun, banjir di daerah yang menjadi langganan banjir ini tidak separah tahun-tahun sebelumnya. Warga bersyukur ada Kanal Banjir Timur (KBT)

"Dari beberapa tahun kemarinlah sudah mulai mendingan. Sejak ada KBT. Sekarang dalam 3 jam banjir, tapi cepat surutnya. Kalau dulu mah 2 jam saja bisa banjir, tapi surutnya seminggu," kata Irwan, warga RT 6 RW 15 Kampung Pedongkelan saat ditemui Liputan6.com di kediamannya, Jakarta (20/1/2014).

Pria berusia 42 tahun ini mengaku telah merasakan dampak perubahan yang bertahap lebih baik terhadap banjir di daerah Pedongkelan ini. Mengingat dia telah menetap lebih dari 20 tahun.

Irwan menuturkan, saat banjir bertahun-tahun lalu, butuh waktu kurang lebih dari 1 pekan untuk air surut. Sekarang, ketika dihadang banjir pada pagi hari, sore hari sudah surut.

Hal yang sama dipaparkan Yuli, warga Kampung Pedongkelan lainnya. Wanita berusia 30 tahun yang tinggal sejak tahun 2000 merasakan perubahan banjir di Kampung Pedongkelan ini.

"Dulu sampai atap ketutup, sekarang mendingan. Yang ngungsi jarang, palingan yang nggak punya tingkat saja. Dulu mereka ngungsinya ke badan jalan di depan," ujar Yuli.

Kampung Pedongkelan, kawasan menengah bawah yang dihuni kurang lebih 500 kepala keluarga ini dilanda banjir Sabtu 18 Januari 2014 dini hari dan Minggu 19 Januari 2014. Ketinggian air mencapai 70-100 cm namun dalam hitungan jam banjir telah surut, tepatnya sore hari. (Mvi/Sss)

Baca juga:

Detik-detik Warga Bekasi Hanyut Saat Bantu Selamatkan Motor
Korban Banjir Kampung Pulo Sulit Peroleh Perlengkapan Bayi
Tolak Mengungsi, Korban Banjir Cipinang Bangun Tenda Sendiri

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini