Sukses

Misteri `Ilmu Gaib` Marzuki Alie - 7 Aksi Liar Novi Amelia

Marzuki Alie dianggap memiliki ilmu gaib lantaran tak kena saat disiram air mineral dalam sidang paripurna. Ini berita lainnya.

Ada kisah menarik yang diutarakan Marzuki Alie saat dirinya baru menjabat ketua DPR. Saat itu tengah terjadi kericuhan dalam sidang paripurna DPR tentang laporan akhir pansus Angket Bank Century. Marzuki disiram air mineral namun tidak kena. Itu menimbulkan dugaan kalau Marzuki punya "ilmu gaib".

Informasi itu menjadi 1 dari 5 berita terfavorit di hati pecinta Liputan6.com edisi Selasa 7 Januari 2014.

Berikut 5 berita tersebut:

1. Misteri `Ilmu Gaib` Marzuki Alie

Marzuki mengisahkan peristiwa yang pertama kali dialaminya sejak duduk di kursi pimpinan wakil rakyat tersebut. Ia mengaku banyak orang yang menduga dirinya punya ilmu gaib lantaran air mineral kemasan botol yang disiram seorang anggota dewan itu dari jarak dekat tak mengenai dirinya sama sekali.

"Kata orang saya punya ilmu, karena waktu saya mau disiram, itu yang nyiram itu langsung lemes tangannya dan airnya nggak kena ke saya," kenang Marzuki saat mengunjungi redaksi Liputan6.com di SCTV Tower, Senayan, Jakarta, Senin (6/1/2014).

2. Berencana Bunuh Pelukis Nabi Muhammad, Wanita AS Dibui 10 Tahun

Pengadilan Amerika Serikat menjatuhkan hukuman 10 tahun penjara untuk Colleen LaRose. Wanita berusia 50 tahun yang menyebut dirinya sebagai 'Jihad Jane' itu dinyatakan bersalah melakukan teror terhadap kartunis asal Swedia Lars Vilks--yang pernah menggambar sosok Nabi Muhammad.

Dalam persidangan, wanita asal Pennsylvania itu mengatakan suatu saat memikirkan soal jihad sejak pagi hingga malam. Dia mengaku mengalami trans atau kerasukan. "Saya tidak akan berjihad lagi," kata LaRose sebagaimana dikutip BBC, Senin (6/1/2013).

3. Sembari Menangis, Rudi Rubiandini Akui Terima Suap

Mantan Kepala SKK Migas Rudi Rubiandini mengakui dirinya menerima suap. Tapi ia mengaku menerima suap bukan untuk kepentingan dirinya, melainkan kepada pihak yang membutuhkan. Pengakuan itu disampaikan Rudi sambil bercucuran air mata.

"Bahwa benar saya menerima suap. Itu pun setelah saya menahan diri selama 5 bulan dari Januari hingga Mei 2013," kata Rudi sambil menangis usai sidang dakwaan di PN Tipikor, Jakarta, Selasa (7/1/2014).

4. Wakil Ketua KPK Datangi Cikeas Sehari Sebelum Periksa Anas

Anas Urbaningrum menolak panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai tersangka kasus dugaan korupsi Hambalang. Ada berbagai alasan yang disampaikan loyalis Anas atas penolakan itu.

"Info yang kita terima dan shahih, kemarin Mas BW (Bambang Widjojanto) juga datang ke Cikeas jam 14.00 siang didampingi Wamenkumham, Denny Indrayana," kata salah satu loyalis Anas, Ma'mun Murod Al Barbasy, di gedung KPK, Jakarta, Selasa (7/1/2013).

5. `Aksi Liar` Novi Amelia: Dari Minta Diperkosa Hingga Buka Celana

Model majalah pria dewasa Novi Amelia akan kembali duduk di kursi terdakwa. Ia akan menjalani sidang vonis atas kasus kecelakaan di Tamansari, Jakarta Barat.

Kasus itu terjadi pada 11 Oktober 2012 silam. Berlarutnya proses hukum itu, disebabkan karena seringnya Novi melakukan 'aksi gila'.

Tercatat, sedikitnya ada 7 kenekatan Novi hingga harus berulang kali keluar masuk Rumah Sakit Ketergantungan Obat (RSKO). (Ali)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini