Sukses

Terapkan Hari Libur Binatang, Ragunan Ingin Go International

Demi mencegah stres pada binatang, satu hari setiap minggunya, masyarakat tak bisa mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan.

Hari libur khusus untuk para binatang koleksi Taman Margasatwa Ragunan (TMR), Jakarta, mulai berlaku Senin 3 November 2014 kemarin. Demi mencegah stres pada binatang, satu hari setiap minggunya, masyarakat tak bisa mengunjungi Taman Margasatwa Ragunan.

Ketua Dewan Pengawas Taman Margasatwa Ragunan, Hashim Djojohadikusumo menilai tepat keputusan itu. Pihaknya juga akan mengupayakan untuk mengisi waktu libur itu dengan membangun kapasitas sumber daya manusia. Berbagai pelatihan untuk meningkatkan kualitas layanan publik bakal diselenggarakan.

"Fungsi utama TMR sebagai lembaga konservasi. Fungsi lain seperti pendidikan dan rekreasi harus dilakukan dengan memberi perhatian pada tercapainya aspek konservasi," kata Hashim di Jakarta, Selasa (4/2/2014).

"Kemampuan manajerial, kemampuan teknis lainnya sehingga mencapai tingkat profesionalitas yang dibutuhkan untuk mengelola sebuah kebun binatang yang berkelas internasional," imbuhnya.

Hashim menuturkan, pihaknya juga sudah memiliki kesepakatan dengan pengelola TMR untuk memberi perhatian kesejahteraan satwa, terkait pakan, pengaturan libur, mengendalikan polutan suara agar tidak mengganggu satwa. Dia pun mengingatkan warga agar sadar mau turut serta memikirkan keberlangsungan hidup para satwa.

"Memberi perhatian utama tercapainya aspek konservasi dan butuh kesiapan sumber daya manusia dan penataan manajemen yang lebih baik," pungkas Hashim. (Ndy/Mut)

Baca juga:
Hilangkan Stres Binatang, Bonbin Ragunan Libur Tiap Senin
[VIDEO] Ingat Ya, Jangan Berkunjung ke Bonbin Ragunan Tiap Senin
Ragunan Tolak Monyet dari Jokowi

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.