Sukses

`Debi Ratu` Program Bantu Desa di Banjar

Kali ini desa binaan rame-rame turun `DEBI RATU` kunjungi Desa Paring Tali Simpang Empat, dipimpin langsung oleh Ketua TP PKK Kab Banjar

Citizen6, Banjar: Walaupun cuaca sangat buruk sedang terjadi dan melanda kawasan Kabupaten Banjar dan sekitarnya pada Kamis pagi (09/01) tidak sedikitpun mengurungkan niat pemerintah kabupaten Banjar untuk meninjau secara langsung ke desa-desa melalui programnya `DEBI RATU` desa binaan rame-rame turun. Yang bertujuan untuk membantu pembangunan desa-desa diwilayah Kabupaten Banjar. Baik itu dari sektor perekonomian, pendidikan, ataupun kesehatan.

Kali ini desa binaan rame-rame turun “DEBI RATU” kunjungi Desa Paring Tali Kecamatan Simpang Empat, dipimpin langsung oleh Ketua TP PKK Kab Banjar Ratu Hj Raudatul Jannah, didampingi Sekda Banjar Ir Nasrunsuah MP beserta ibu, Kepala BPMPD Drs Zainuddin, Kepala DISDUKCAPIL Safrin Noor,SH, Kepala Dinas Kesehatan Ikwansyah, M.Kes, Dirut RS Zalecha Martapura dr.Yasna Khairina serta banyak lagi pejabat penting Kabupaten Banjar yang berhadir pada acara desa binaan di Desa Paring Tali ini.

Pada kesempatan tersebut Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Banjar Ratu Hj. Raudatul Jannah selaku koordinator pada kegiatan desa binaan dalam sambutannya menghimbau, agar masyarakat senantiasa meningkatkan kualitas hidup dalam segala hal, seperti kesehatan diri baik jasmani maupun rohani dan juga kesehatan lingkungan dimana tempat kita melakukan kegiatan sehari-hari. Hal ini diharapkan agar terwujudnya kualitas masyarakat yang bagus sekarang dan pada masa yang akan datang, sehingga terwujudnya masyarakat Kabupaten Banjar yang sehat.

Sebagai Bunda Paud Kabupaten Banjar beliau juga menekankan agar menanamkan pendidikan sejak usia dini dan juga membiasakan baca tulis dan berhitung (calistung), menurut beliau hal tersebut dilakukan sebagai bentuk upaya dalam menghapuskan atau menghilangkan kebuta aksaraan khususnya pada masyarakat di Kabupaten Banjar.

Selain perkenalan dan sosialisai dari Kadinkes Ikwansyah, M.Kes dan Dirut RS Ratu Zalecha drg. Yasna Khairina mengenai BPJS atau Badan Penyelenggara Jaminan Sosial, juga diadakan pengukuhan Bunda Paud desa kelurahan oleh bunda paud kecamatan Simpang empat.

Penyerahan bantuan kepada beberapa lansia yang diserahkan langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Banjar Hj. Raudatul Jannah Khairul Saleh.  Pada kesempatan yang sama juga dilakukan pemberian kostum sepak bola hasil kerjasama Pemerintah daerah Kabupaten Banjar bersama Martapura FC kepada anak-anak yang mempunyai hobby sepak bola. (kw)

Penulis:
Humas Banjar

Baca Juga:
Banjar Siap Laksanakan Jaminan Kesehatan Nasional
Minimnya Tong Sampah di Pasar Batuah
Bidan Desa Terpencil Mulai Dapat Perhatian

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atauopini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com

Mulai 7 Januari sampai 17 Januari 2014 Citizen6 mengadakan program menulis bertopik dengan tema "Warga Mengadu". Ada hadiah dari Liputan6.com dan Dyslexis Cloth bagi 6 artikel terpilih. Caranya bisa disimak di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.