Sukses

Foto-foto Andien Pakai Batik di Instagram Memukau

Andien merupakan salah satu selebriti yang selalu menghadirkan nuansa batik tradisional di setiap busana yang ia kenakan.

Citizen6, Jakarta Batik merupakan identitas budaya Indonesia yang telah ditetapkan oleh UNESCO sebagai warisan dunia pada 2 Oktober 2009. Kain tradisional ini bahkan semakin diminati oleh masyarakat Indonesia sendiri maupun di belahan dunia.

Batik yang biasanya dipakai untuk acara formal saja, saat ini menjadi busana yang umum digunakan oleh masyarakat Indonesia. Bahkan perusahaan di Jakarta mewajibkan karyawannya wajib menggunakan batik setiap hari Jumat. 

Saat ini kain batik tak hanya di buat kemeja ataupun kebaya. Banyak outlet, butik maupun distro yang menjual berbagai jenis pakaian dengan motif batik seperti jaket, t-shirt, topi, rok, celana, sendal bahkan sepatu bermotif batik.

Tak hanya masyarakat umum saja yang mulai melestarikan batik dengan busana yang mereka gunakan, salah satunya Andinie Aisyah Haryadi atau biasa kita kenal dengan Andien adalah penyanyi beraliran musik jazz di Indonesia. Andien selalu elegan, simpel dan modis saat tampil di berbagai acara dengan busana batiknya, seperti di acara konser, fashion show maupun acara formal dan non formal lainnya.

Andien merupakan salah satu selebriti yang selalu menghadirkan nuansa batik tradisional maupun kain tradisional di setiap busana yang ia kenakan. Bahkan pada ajang New York Fashion Week September lalu Andien menggunakan gaun batik rancangan Edward Hutabarat untuk dipakai di acara tersebut.

Dalam acara New York Fashion Week banyak yang mengeluh-eluhkan busana yang Andien pakai, bahkan desainer kelas dunia Donna Karan yang dikenal lewat lini produk DKNY juga memuji busana yang ia pakai.

Andien selalu mempost busana yang ia pakai di setiap momen melalui akun instagramnya Andienaisyah.

Berikut beberapa busana batik yang dipakai Andien saat acara formal maupun non formal yang ia post melalui akun instagramnya:

Salah satu busana batik yang ia kenakan saat berkunjung ke New York.

Andien saat perfom dalam acara Java Jazz 2013.

Andien simpel mengenakan dress motif batik saat berjalan di daerah Bandung dan tampil dalam acara Homecoming Day UI 2014. 

Andien saat menghadiri Photo Exhibition; "Kota" Ukraine.

Penulis

Yulia Yulee

Baca juga:

Lagi, Camilan Unik Booming di Bandung

Pengalaman Masyarakat Naik Bis Tingkat `City Tour Jakarta`

Ultah, Melody JKT48 Jadi Trending Topic

Sam Bimbo, dari Balada Seorang Biduan ke Balada Seorang Seniman

Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.

Mulai Rabu 19 Maret 2014 sampai dengan 3 April 2014, Citizen6 mengadakan program menulis bertopik dengan tema "Apa Arti Pemilu Buatmu". Ada hadiah utama LinkSys Smart Wi-Fi Router untuk satu pemenang dan merchandise spesial untuk 5 tulisan terpilih. Syarat dan ketentuan bisa disimak di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini