Sukses

Gunung Kelud Meletus, Tiket Kereta Api Ludes

Akibat letusan Gunung Kelud, Kediri, Jawa Timur, setidaknya 3 bandara utama ditutup di Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Akibat letusan Gunung Kelud, Kediri, Jawa Timur, setidaknya 3 bandara utama ditutup di Jawa Tengah dan Jawa Timur. Ketiganya, yakni Bandara Juanda di Surabaya, Bandara Adi Sumarmo Solo, dan Bandara Adi Sucipto Yogyakarta. Hal ini berimbas pada penjualan tiket kereta api.

Kereta api dengan jurusan sejumlah kota di Jawa Tengah dan Jawa Timur ludes terjual. Akibatnya, banyak penumpang terlantar. Seperti yang dialami Subagyo (48).

Dari Bandara Soekarno-Hatta, Subagyo putar arah menuju Stasiun Gambir, Jakarta. Dia berharap, masih ada kereta jurusan Surabaya. Namun harapannya pupus lantaran semua tiket telah ludes tak bersisa.

"Saya dari bandara ternyata ditutup. Saya ke stasiun sudah habis semua," kata Subagyo di Stasiun Gambir, Jumat (14/2/2014).

Subagyo mengatakan, perjalanan dengan menggunakan kereta bisa lebih cepat mengantarkannya ke tujuan bila dibandingkan dengan bus. Namun sayang tiket kota jurusan yang dicarinya, Kediri dan Malang telah habis.

"Kediri, Malang, Solo, Yogya, Semarang juga habis. Nggak tahu deh kayak gimana. Semoga ada kereta tambahan atau yang batal tiketnya," harap Subagyo.

Kepala Humas PT KAI Daops I Agus Komarudin saat dihubungi Liputan6.com mengatakan, sejauh ini perjalanan kereta masih tidak terganggu erupsi Gunung Kelud. Kereta semua jurusan berangkat sesuai dengan jadwalnya.

"Kereta sampai saat ini normal tidak ada gangguan. Hanya saja masinis harus menurunkan kecepatannya sedikit jika jarak pandangnya tidak bagus," jelas Agus. (Ndy/Sss)

Baca juga:

Efek Abu Letusan Kelud, 6 Penerbangan dari Bandara Soetta Ditunda
Bandara Surabaya, Solo, Yogyakarta Ditutup Akibat Letusan Kelud
Bandara Solo Ditutup Akibat Abu Gunung Kelud, Jarak Pandang 25 M

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini