Sukses

[VIDEO] Ritual Imlek, Juru Mandi `Dewa` Dilarang Makan Daging

Jelang perayaan Imlek, umat Konghucu di Jember, Jawa Timur menggelar ritual mensucikan patung Dewa dan Dewi dengan air suci.

Menjelang perayaan Imlek, patung Dewa dan Dewi di Klenteng Pay Lien San di Desa Karangasem, Jember, Minggu 26 Januari, disucikan umat Konghucu.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Senin (27/1/2014), 16 patung Dewa suci mulai dari patung Dewi Kwan Im sampai patung pengawalnya dibersihkan menggunakan air suci, ramuan air teh, air kembang dan air bunga cendana.

Pengurus klenteng mengatakan, sepekan menjelang Imlek merupakan hari baik memandikan patung Dewa suci. Pada saat itu, patung-patung sedang kosong karena semua penghuninya sedang menghadap Tuhan di surga.

Ritual penyucian dilakukan setahun sekali dan harus selesai dalam sehari. Sementara pengurus yang memandikan tidak boleh memakan daging.

Umat Konghucu berharap di tahun Kuda Kayu ini akan mendapat berkah dan rejeki yang lancar. (Nfs/Mut)

Baca juga:

[VIDEO] Jelang Imlek, `Dewa-dewa` Dimandikan
[VIDEO] Jelang Imlek, Petani Buah Naga `Kebanjiran` Pesanan
Jelang Imlek, Klenteng di Bekasi Siap Bersolek dengan 600 Lampion

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.