Sukses

[VIDEO] Awas, Banyak Lubang Tertutup Banjir di Jalan Daan Mogot

Banyak pengendara motor yang ragu-ragu melintas di sana. Terlebih, genangan air setinggi 50 cm masih menutup lubang-lubang besar.

Banjir belum sepenuhnya berlalu meski beberapa lokasi di Ibukota masih terendam ataupun tergenang air. Di Jalan Daan Mogot, Jakarta Barat, misalnya.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Senin (20/1/2014), kemacetan arus lalu lintas terjadi sejak pagi tadi. Jalan Daan Mogot bahkan sempat terputus beberapa jam sebelumnya. Kini, ketinggian air masih sekitar 50 centimeter.

Pantauan SCTV, banyak pengendara sepeda motor yang ragu-ragu melintas di sana. Terlebih, genangan air setinggi itu masih menutup lubang-lubang besar. Pengendara roda dua tentu harus ekstra hati-hati.

Tak jauh dari jalan tersebut, pemukiman warga di Rawa Buaya dan bantaran Kali Angke, masih terendam banjir 1 hingga 1,5 meter. Banyak warga korban banjir mengevakuasi sendiri barang-barang mereka. Sebagian dari mereka bahkan nekat mendirikan tenda di pinggir rel.

Lapar dan haus. Para korban banjir itu butuh makanan. Selain itu, mereka juga memerlukan kebutuhan untuk balita seperti popok bayi, makanan bayi, dan susu.

Walau menjadi korban banjir, mereka tak segan membantu para pengendara sepeda motor. Terutama, kendaraan roda dua yang mogok saat melintas di Jalan Daan Mogot. (Ans/Sss)

Baca juga:

Foto-foto Macet Total di Daan Mogot

Tergerus Air Hujan, Waspadai Jalan-jalan Rusak Ini

Kebanjiran, Satpas SIM Daan Mogot Tidak Beroperasi

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini