Sukses

Demokrat: Peserta Konvensi Capres Masih Sibuk Cari Popularitas

Partai Demokrat masih memberikan kesempatan para peserta konvensi untuk 'menjual' dirinya kepada publik.

Partai-partai politik mulai berhitung siapa tokoh yang akan diusung sebagai calon presiden 2014. Bahkan Partai Demokrat menggelar konvensi untuk menentukan capres yang akan diusungnya.

Anggota DPR dari Fraksi Partai Demokrat Saan Mustopa mengatakan, sampai saat ini Partai Demokrat masih memberikan kesempatan para peserta konvensi untuk 'menjual' dirinya kepada publik.

"Jadi ini kita serahkan kepada masing-masing peserta konvensi bagaimana caranya supaya dapat sorotan media guna menaikkan elektabilitas dan popularitas mereka," ungkap Saan yang ditemui di SCTV Tower, Senayan, Jakarta, usai didaulat menjadi pembicara dalam acara Broadcast Competition, Kamis (19/12/2013).

Untuk ke depannya, sambung Saan, pada konvensi tahap kedua 11 peserta konvensi akan diadu visi-misi serta program-program mereka bila terpilih menjadi calon presiden dari Partai Demokrat.

"Nanti kita akan beri mereka kesempatan berdebat. Saat itu, baru kita undang media untuk meliput secara langsung," tandas Saan.

Ada 11 peserta konvensi Partai Demokrat yang sedang berjuang menaikkan popularitas guna terpilih menjadi capres. Atara lain Menteri Perdagangan Gita Wiryawan, Menteri BUMN Dahlan Iskan, dan Rektor Paramadina Anis Baswedan. (Mut/Sss)

Baca juga:
Survei: Tiga Peserta Konvensi Demokrat Nyaris Tak Dikenal Publik
Survei: Masyarakat Belum Percaya Capres Konvensi Demokrat
Survei: Tak Ada Pimpinan Lembaga Tinggi Negara Layak Jadi Capres

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.