Sukses

PPATK Temukan Belasan Rekening Gendut Anak Buah Jokowi-Ahok

Nama-nama pejabat Pemprov DKI pemilik rekening gendut itu memiliki transaksi mencurigakan dalam rekeningnya.

Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) menemukan belasan rekening gendut pejabat Pemprov DKI Jakarta. Nama-nama pejabat Pemprov DKI pemilik rekening gendut itu memiliki transaksi mencurigakan dalam rekeningnya.

"Ada belasan (rekening) milik pejabat Pemprov DKI yang mencurigakan," kata Wakil Kepala PPATK, Agus Santoso saat ditemui di acara sertijab dan sumpah jabatan anggota LPSK periode 2013-2018 di Gedung Perintis Kemerdekaan, Jakarta Pusat, Selasa (29/10/2013).

Setidaknya 10 PNS DKI Jakarta anak buah Gubernur Jokowi dan Wakil Gubernur Ahok kini menjadi tersangka korupsi. Mereka diduga melakukan korupsi pada era kepemimpinan Fauzi Bowo.

Para pejabat itu mulai dari staf kelurahan, lurah, hingga kepala dinas. Di antaranya adalah Lurah Ceger, mantan Lurah Pulo Gadung, serta mantan Kepala Dinas Kominfo.

Anak buah Jokowi-Ahok yang terakhir diringkus adalah Kepala Sub Bagian Protokol Pemkot Jakarta Timur, Tema Yuliman. Tema dibekuk saat dirinya masih menjabat Lurah Pulogadung. (Ado/Ism)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini