Sukses

Menko Luhut: Tidak Ada Masalah Pembelian Lahan Sumber Waras

Luhut membantah pertemuan itu membahas kasus Rumah Sakit Sumber Waras. Pertemuan itu, hanya makan siang belaka.

Liputan6.com, Jakarta - Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok di Balaikota Jakarta. Kunjungan ini disebut-sebut sebagai lawatan balasan atas kedatangan Ahok sebelumnya.

Pada lawatan pertama, Ahok dipanggil oleh Luhut karena kasus pembelian lahan RS Sumber Waras. Luhut ingin mendengar langsung penjelasan dari Ahok tentang perkembangan pemeriksaan ini.

Namun, dalam lawatan balasan ini, Luhut membantah pertemuan itu membahas kasus Rumah Sakit Sumber Waras. Pertemuan itu disebutnya hanya makan siang belaka.

"Tadi sudah dijelasin Pak Ahok, enggak ada, baik-baik saja semua," ujar Luhut di Balaikota Jakarta, Rabu (2/12/2015).


Dalam kasus ini, Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) menyatakan ada temuan dugaan kerugian negara senilai Rp 191 miliar. BPK menilai ada perbedaan nilai jual objek pajak (NJOP) yang dibayarkan Pemprov DKI Jakarta kepada Sumber Waras.

Ahok pun bersikeras tidak ada yang salah dengan pembelian itu. Menurut Ahok, yang menentukan NJOP bukanlah Pemprov, tapi Kementerian Keuangan.

"Saya enggak lihat ada masalah," pungkas Luhut.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini