Sukses

Pembagian Kupon Hewan Kurban di Sukabumi Berlangsung Ricuh

Kaum ibu mengantre kupon hewan kurban saling dorong dan saling sikut hingga mengakibatkan sejumlah wanita terjatuh.

Liputan6.com, Sukabumi - Pembagian kupon kurban di Masjid Agung, Sukabumi, Jawa Barat berlangsung ricuh oleh kaum ibu yang berusaha berebut kupon.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Senin (6/10/2014), kericuhan tersebut berawal saat ribuan kaum ibu yang mengantre dari pagi hingga siang, mereka tak sabar untuk mendapatkan kupon pembagian hewan kurban.

Mereka saling dorong dan sikut hingga mengakibatkan sejumlah ibu- ibu terjatuh. Kericuhan tak berlangsung lama setelah petugas keamanan dan panitia pembagian hewan kurban turun tangan dan bersikap tegas. Dalam kegiatan ini panitia menyedikan 4.000 kupon yang terbagi atas 3 kriteria.

Sementara di Surabaya, Jawa Timur seorang ibu harus digotong oleh panitia kurban Pengadilan Negeri Surabaya, karena mengalami pingsan. Diduga, ia pingsan akibat kepanasan dan saling berdesakan ketika sedang antre pembagian daging kurban.

Sejumlah aparat keamanan yang disiagakan untuk menjaga ketertiban kewalahan, oleh ulah para pengantre daging kurban yang ingin mendapatkan kupon daging kurban.

Setelah mendapat daging, panitia menyediakan tinta untuk memberi tanda pada jari warga agar tidak kembali lagi. Sekitar 2.500 kupon dibagikan untuk mengambil jatah daging kurban. Kali ini pihak pengadilan berkurban 10 ekor sapi dan 6 ekor kambing.

Baca juga:

Sapi Kurban Ngamuk, Lalu Lintas di Jalur Pantura Tersendat

Salat Idul Adha, SBY di Istiqlal dan Jokowi di Balaikota

Libur Idul Adha, Lalu Lintas Kawasan Puncak Lancar

(Ans)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.