Sukses

Bayi Kembar Dempet Dada Aldi-Aldo Jalani Operasi Pemisahan Besok

Orangtua si kembar mengaku siap menghadapi resiko apapun dalam operasi pemisahan bayi berusia 2,5 bulan itu.

Liputan6.com, Surabaya - Bayi kembar dempet dada hingga perut Aldi dan Aldo Wahyu Pratama masih menjalani perawatan di ruang neonatus Intensive Care Unit (ICU) gedung bedah pusat terpadu RSUD Dr Sutomo Surabaya, Jawa Timur. 

Seperti ditayangkan Liputan 6 Petang SCTV, Selasa (19/8/2014), sejak 2 hari lalu kondisi salah satu bayi kembar asal Ponorogo, Jawa Timur itu sempat naik turun karena mengalami lemah jantung. 

Tim dokter pun memutuskan untuk melakukan operasi pemisahan Rabu 20 Agustus besok. Sementara orangtua si kembar mengaku siap menghadapi risiko apapun dalam operasi pemisahan bayi berusia 2,5 bulan itu. 

Sepekan lalu, tepatnya 13 Agustus, tim dokter RSUD Dr Sutomo Surabaya juga berhasil melakukan operasi pemisahan pada bayi kembar Nurul dan Rahma Anindia, bahkan operasi berlangsung jauh lebih cepat dan lancar. (Yus)

Baca Juga:

Dada Bayi Kembar Siam Rahma Berlubang Pascaoperasi Pemisahan

Operasi 4 Jam, Kembar Siam di Surabaya Dipisahkan

Bayi Kembar Siam Surabaya Jalani Operasi, 100 Dokter Diturunkan

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini