Sukses

Sambut Penerapan ERP, Pemprov DKI Siapkan 50 Bus Tingkat Gratis

Pria yang karib disapa Ahok itu menguturkan, keberadaan sistem ERP nantinya membantu mengatur volume kendaraan pribadi yang melintasi jalan.

Liputan6.com, Jakarta - Sistem jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) segera diterapkan. Apabila sistem retribusi tersebut telah berlaku, diharapkan warga DKI dapat beralih ke transportasi umum. Untuk itu, Pemprov DKI akan menyediakan transportasi yang layak.

Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, pihaknya berencana melakukan pengadaan bus tingkat gratis sebagai penyeimbang ERP. Pembelian itu akan dilakukan melalui e-catalog, dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP).

"Kita mau usulkan untuk beli bus tingkat gratis. Ini mau beli 50 bus ini dengan e-catalog," ujarnya di Balaikota Jakarta, Rabu (16/7/2014).

Pria yang karib disapa Ahok itu menguturkan, keberadaan sistem ERP nantinya membantu mengatur volume kendaraan pribadi yang melintasi jalan. Karena ia yakin dengan semakin tingginya tarif retribusi ERP, dapat membuat warga jera dan tak ingin lagi menggunakan kendaraan empat roda di jalan tersebut.

Ahok mengatakan, warga yang merasa kemahalan membayar tarif ERP pasti akan memarkir mobilnya dan beralih menggunakan transportasi umum.

"Makanya kami akan memberikan bus tingkat gratis tiap 10 menit lewat. Kita kasihkan bus tingkat," jelas politisi Partai Gerindra itu. (Mut)

Baca Juga:

Uji Coba Jalan Berbayar di Jakarta, 50 OBU Dibagikan Gratis

Uji Coba Jalan Berbayar di Jakarta Digelar Sore Ini

Pengenaan Biaya ERP Juga Berlaku untuk Mobil Dinas Pejabat

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, politikus yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta
    Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, politikus yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta

    Ahok

  • ERP

Video Terkini