Sukses

Buntut Pengkhianatan Kader, PDIP Seleksi Ketat Caleg

Ratusan orang mengikuti seleksi calon anggota legislatif di Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat.

Ratusan orang mengikuti seleksi calon anggota legislatif (Caleg) PDIP di Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat. Mereka mengikuti psikotes untuk mendapatkan kursi kepemimpinan di Sumedang dan daerah Jabar lainnya.

Pembantu Ketua DPC PDIP Kabupaten Sumedang Ineu Purwadewi Sundari mengatakan hal itu di Sumedang, Rabu (13/3/2013). Menurutnya, melalui seleksi ini diharapkan PDIP memperoleh kursi lebih banyak untuk duduk di DPRD Sumedang dan daerah  lain di Jabar.

Seleksi calon legislatif ini pun merupakan proses pertarungan memperebutkan kursi baik di DPRD maupun DPR. Sebab beberapa waktu lalu, PDIP kalah dalam berbagai Pemilukada di Jabar. Salah satunya dialami pasangan Rieke Diah Pitaloka dan Teten Masduki.

Pilgub Jabar dimenangkan duet Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar yang mengantongi 6.515.313, sedangkan Rieke-Teten mengantongi 5.714.997 suara di posisi 2.

Seleksi calon anggota legislatif ini buntut dari polemik di tubuh PDIP Kabupaten Sumedang. PDIP menarik dukungan terhadap mantan Bupati Sumedang Don Murdono setelah dia dipecat dari kursi Ketua DPC PDIP. Don dianggap pengkhianat partai.

Don mencalonkan diri sebagai Wakil Gubernur Jawa Tengah 2013. Ia maju bersama Sekda Jateng Hadi Prabowo diusung 6 partai yaitu PKS, Partai Gerindra, PKB, PPP, Partai Hanura, dan PKNU. Karena itulah, ucap Ineu, Don akan dikenakan sanksi sesuai AD/ART partai.(Ais)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini