Sukses

Mahasiswi UI Itu Diterbangkan ke Bukittinggi untuk Dimakamkan

Annisa, mahasiswi Fakultas Ilmu Keperawatan UI yang meninggal usai melompat dari angkot akan dimakamkan di Kota Bukittinggi, Kabupaten Agam, Sumatera Utara, di tempat keluarganya.

Annisa Azward (20), mahasiswi Fakultas Ilmu Keperawatan Universitas Indonesia yang meninggal usai melompat dari angkutan kota akan dimakamkan di Kota Bukittinggi, Kabupaten Agam, Sumatera Utara. Rencananya jenazah Annisa dibawa menggunakan pesawat dari Bandar Udara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, pukul 01.00 WIB nanti.

"Ini mau dibawa ke Agam, Bukittinggi. Dimakamin di sana. Orangtuanya di sana," ujar Resmiati (42), tante Annisa, di Rumah Sakit Umum Daerah Koja, Jakarta Utara, Minggu (10/2/2013).

Resmiati juga memastikan, Annisa meninggal di RSUD Koja pada pukul 03.00 WIB dini hari. Anak pertama dari 2 bersaudara itu sempat pindah rumah sakit dari RS Atmajaya Pluit karena tidak punya biaya.

"Malam kita tertidur cuma ada abang sepupu yang baru naik habis dari luar (ruangan) lihat kok begini (keadaannya) dan langsung menghubungi perawat jaga untuk periksa. Sekitar jam 3 lah," kata Resmiati dengan logat Bukittinggi.

Annisa meninggal karena luka parah di kepala. Pada Rabu 6 Februari petang, Annisa naik angkot U10 seorang diri. Di dalam mobil, si sopir membawanya entah ke mana. Rute yang tidak biasa dilintas. Saat diminta berhenti, sopir malah menggeber kendaraannya. Annisa pun memutuskan loncat saat di wilayah Pekojan Raya.(Ais)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini