Sukses

Ada Baku Tembak di Lokasi MH17, Pencarian Korban Terhenti

Utusan khusus Australia, Angus Houston yakin bahwa semua tembakan dari jauh ke konvoi itu sebenarnya diarahkan ke barat.

Liputan6.com, Donetsk - Situasi di sekitar lokasi jatuhnya pesawat Malaysia Airlines (MAS) MH17 semakin memburuk, akibat bentrokan antara separatis dan pasukan pemerintah di Ukraina. Kondisi tersebut membuat para penyidik frustrasi untuk menemukan sisa jasad, dan harta benda para korban.

Tim gabungan penyidik dari Australia, Belanda, dan Malaysia tertunda mendatangi lokasi kecelakaan itu, sebab aksesnya terbatas. Karena meningkatnya baku tembak di daerah terdekat pada Senin 4 Agustus.

Utusan khusus Australia, Angus Houston yakin bahwa semua tembakan dari jauh ke konvoi itu sebenarnya diarahkan ke barat. Meskipun suara tembakan terdengar cukup dekat dengan tim investigasi tersebut.

Houston mengatakan, situasi di lapangan terus menerus dipantau. Sementara penyidik ​​terus menjalankan misinya.

"Kami akan tinggal di sini selama mungkin, jika konflik itu memungkinkan kami melakukan pencarian," kata Houston kepada radio ABC, Selasa (5/8/2014).

"Jika ada keraguan kami akan berhenti, seperti yang kami lakukan hari ini," jelas Houston.

Tiga hari sebelumnya pada 2 Agustus di lokasi jatuhnya MH17, jasad manusia dan barang-barang pribadi korban sempat ditemukan. Tetapi Polisi Federal Australia tidak menyebutkan penemuan serupa di hari keempat.

Organisasi untuk Keamanan dan Kerjasama di Eropa sejauh ini juga telah mencari jaminan dari kedua kubu yang terlibat konflik, agar tim investigasi diberikan keleluasaan ke lokasi kecelakaan dengan aman. Namun belum ada tanggapan dari kedua kubu.

Dua minggu sudah pesawat penumpang Malaysia Airlines ditembak jatuh di atas timur Ukraina. 298 Orang di dalamnya tewas termasuk 38 warga negara dan penduduk Australia. (Mut)

Baca Juga:

im Pencari Temukan 227 dari 298 Potongan Jasad Korban MH17

80 Jasad Penumpang Masih Berada di Lokasi Jatuhnya MH17

Pertama Kali, Jasad Korban MH17 Berhasil Diidentifikasi

Rangkai Video dan Foto, Ahli Belanda Rekonstruksi MH17 Jatuh

Keluarga Korban MH17: Tak Ada Jasad, Kembalikan Barang Pribadi... 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini