Sukses

Lulusan Asmi Santa Maria Siap Berkompetisi di Dunia Kerja

Asmi Santa Maria Yogyakarta tak pernah berhenti berupaya membekali mahasiswa dengan berbagai pengetahuan dan ketrampilan

Citizen6, Yogyakarta: Perguruan Tinggi Asmi Santa Maria Yogyakarta tak pernah berhenti berupaya membekali mahasiswa dengan berbagai pengetahuan dan ketrampilan agar kelak siap berkompetisi di dunia kerja.

Pembekalan yang diberikan kali ini berupa workshop yang bekerjasama dengan PT. Batara Indah Office atau lebih familiar dengan nama BINO bertempat di Auditorium Kampus. Dengan mengangkat judul " Penggunaan Alat-alat Kantor Modern ", workshop yang dimulai pukul 08.30 wib dan diikuti seluruh mahasiswa Asmi berjalan sangat meriah karena Bapak Imam Prasetyo selaku narasumber dari BINO dalam menyampaikan materi sangatlah kocak dan menyenangkan.

Diawali dengan sedikit pengenalan Perusahaan lalu beliau mengatakan bahwa manusia dari lahir sampai mati tidak bisa dipisahkan dari kertas, contohnya ketika lahir kita memperoleh akta kelahiran, bersekolah memperoleh ijazah dan lain sebagainya. Oleh sebab itu produk ini hadir untuk membantu memudahkan penyimpanan arsip yang disimpan secara sistematis.

Bapak Imam juga mengajak mahasiswa ikut serta berperan aktif dalam memperagakan pemakaian alat2 tersebut seperti memberikan tantangan pada mahasiswa untuk adu cepat memasang file box yang telah dilepas. Respon peserta saat workshop berlangsung saat angtusias karena sang Narasumbernya sangat kreatif.

Ketika memberikan penjelasan dan memperagakan cara penyimpanan file dalam produknya, tak segan-segan Pak Imam melibatkan mahasiswa dan memberikan doorprize menarik bagi mereka sehingga workshop ini berjalan dengan sangat menyenangkan. Diakhir acara, seluruh mahasiswa dan beberapa dosen maupun karyawan Asmi Santa Maria yang mengikuti wokshop ini mendapatkan Souvenir dari BINO berupa Box File, katalog produk  dan beberapa sampel produk lainnya. (kw)


Penulis:
Elisabeth Sutriningsih/Mahasiswa Public Relations Asmi Santa Maria Yogyakarta

Baca Juga:


Disclaimer:

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan link postingan terbaru blog Anda atau artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas, kesehatan, keuangan, wisata, kuliner, gaya hidup, sosial media, dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.

Mulai 7 Januari sampai 7 Februari 2014 Citizen6 mengadakan program menulis bertopik dengan tema "Warga Mengadu". Ada hadiah dari Liputan6.com dan Dyslexis Cloth bagi 6 artikel terpilih. Caranya bisa disimak di sini.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.