Sukses

[VIDEO] Aksi Unik Sugeng Si Pelukis Sembur Curi Perhatian Warga

Uniknya aksi seniman lukis sembur ini. Sebelum melukis, ia melakukan semburan air terlebih dahulu. Lihat yuk!

Puluhan Komunitas Pelukis Jombang, Jawa Timur, mengelar aksi melukis bersama di atas kanvas sepanjang 100 meter. Komunitas itu terdiri dari para pelajar sampai pelukis senior se-Jawa Timur. Mereka berasal dari berbagai macam aliran seni lukis.

Dalam tayangan Liputan 6 SCTV, Senin (6/1/2014), melukis bersama itu digelar dalam rangka menghabiskan masa liburan di Alun-Alun Kota Jombang. Kebanyakan para pelajar itu melukis dengan aliran natural. Seperti melukis pemandangan dan juga ada melukis dengan aliran abstrak.

Di tengah aksi melukis ini, seorang seniman bernama Sugeng Prayitno melakukan aksi melukis sembur. Sebelum melukis, Sugeng pun melakukan ritual dengan sembur api. Tak pelak, seniman asal Surabaya itu pun mendapat banyak perhatian warga, karena keunikannya.

Usai melakukan ritual, seniman asal Surabaya itu pun melukis dengan menyemburkan cat berwarna di kanvas sepanjang 3 x 2 meter itu. Hasilnya lukisan Sugeng membentuk sebuah pelangi Indah yang menggambarkan kebesaran Tuhan Semesta Alam. Hasil lukis bersama di kanvas itu rencanya akan dipamerkan pada April mendatang.

Aksi melukis bersama ini tentu membuat senang para pelajar. Sebab aksi unik ini merupakan cara menyenangkan  untuk mengakhiri libur panjang para pelajar. (Edo/Tnt)

Lihat juga:
[VIDEO] Wow! Gadis Tokyo Disulap Jadi Lukisan
Lukisan Wajah Mentan Suswono Dilelang KPK Laku Rp 7,6 Juta
Hari Antikorupsi, KPK Dapat Kado `Topeng Koruptor`

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.