Sukses

[VIDEO] Jalur Puncak Padat Merayap, Vila & Hotel Penuh Booking

Ribuan kendaraan dari berbagai daerah yang akan menghabiskan liburan terus memadati kawasan jalur Puncak Bogor, Jawa Barat.

5 Hari menjelang Tahun Baru, ribuan kendaraan dari berbagai daerah yang akan menghabiskan liburan masih terus memadati kawasan jalur Puncak Bogor, Jawa Barat.

Dalam tayangan Liputan 6 Petang SCTV, Kamis (26/12/2013), kendaraan sudah mengular sejak memasuki pintu Tol Ciawi hingga Simpang Gadog dan jalur Cisarua mencapai 5 kilometer. Diperkirakan kendaraan yang akan memasuki kawasan jalur Puncak intensitasnya akan terus meningkat, hingga menjelang pergantian Tahun Baru 2014. Bahkan, seluruh tempat hunian hotel maupun vila sudah penuh di-booking oleh wisatawan sejak jauh hari.

Antrean kendaraan yang mengular memasuki kawasan jalur Puncak Bogor, Jawa Barat seakan tidak disia-siakan oleh para wisatawan. Sejak pagi tadi sudah terlihat mengular panjang sejak pagi pukul 07.00 WIB, mulai dari kawasan Tol Ciawi.

Tidak hanya di jalur tol, jalur arteri yang mencapai ke kawasan Puncak pun sudah mengalami kepadatan yang sama. Ribuan kendaraan didominasi kendaraan pribadi dan bus-bus pariwisata juga antre akan memasuki kawasan wisata jalur Puncak untuk berlibur  menjelang pergantian tahun 2014.

Untuk mengurai kepadatan yang tak terhindarkan, pihak Lantas Polres memberlakukan sistem buka tutup satu arah dari arah Bogor menuju arah kawasan Puncak pada pukul 09.30 WIB dan sebaliknya ditutup sementara hingga arus normal dan surut.

Selain memberlakukan sistem buka tutup, Kepolisian Resor Bogor juga untuk menjelang pergantian Tahun Baru nanti, mengerahkan pos keamanan di titik rawan kemacetan dengan jumlah 4 pos pam dan 70 titik pos pengaturan arus lalu lintas. Dengan jumlah personel 600 personel dari kepolisian dibantu TNI dan juga pramuka dan instansi lainnya.

14 Titik hambat antara lain berada di Pasir Muncang, Selarong, Mega Mendung, Cilember, Matahari, Loka Wiratama, Pasar Bawah, Pasar atas Cisarua, Jatiwangi, Taman Safari, Cibereum, Cibubutan, Warung Kaleng, Ciburial.

Rencana malam Tahun Baru nanti penutupan arus Puncak dari 3 arah mulai Sabtu 31 Desember pukul 19.00 WIB hingga 1 Januari 2014 pukul 06.00 WIB. Namun kendaraan masih bisa lewat melalui jalur alternatif. (Mvi/Sss)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.