Sukses

Amankan Natal, 2.000 Personel Satpol PP DKI Dikerahkan

Satpol PP akan bersiaga. Sebanyak 10 sampai 15 personel di setiap gereja di ibukota.

Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) DKI Jakarta Kukuh Hadi Santoso mengatakan, pihaknya siap membantu pengamanan hari raya Natal, dengan menurunkan ribuan petugas Satpol PP di gereja-gereja.

"Setiap gereja 10 sampai 15 personel. Jumlah gereja di Jakarta ada sekitar 200 sekian," ujarnya di Balaikota DKI Jakarta, Selasa (24/12/2014).

Kukuh menjelaskan, tidak hanya petugas lapangan yang disiagakan untuk mengawal perayaan Natal, Satpol PP di bagian administrasi juga akan disiagakan. "Pengamanan ini sampai tahun baru," imbuh Kukuh.

Menurut Kukuh, pihaknya hanya bertugas membantu kepolisian mengamankan perayaan Natal hingga malam pergantian tahun. "Kami membantu pihak kepolisian. Jadi termasuk ke gereja, tahun baru, itu komandonya ada di polisi kok. Kita jaga 24 jam," tandas Kukuh.

Kukuh juga sebelumnya mengaku siap mengerahkan 3.000 personel Satpol PP atau separuh kekuatan Satpol PP DKI,  untuk mengamankan malam pergantian tahun di Ibukota Jakarta. Dalam pengamanan ini Satpol PP tidak akan dilengkapi persenjataan.

Baca juga:

3.000 Satpol PP Siaga Malam Tahun Baru di Jakarta
Satpol PP Buru Pemasang Spanduk `Usir Ahok` di DPRD DKI
Aparat Siaga 24 Jam Amankan Gereja Katolik Rawamangun

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini