Sukses

2 Tawuran Pelajar di Kebayoran, 2 Siswa Kena Celurit dan Gir

2 aksi tawuran pelajar terjadi di kawasan Kebayoran Baru Jakarta Selatan. 2 Pelajar pun luka cukup parah.

2 aksi tawuran pelajar terjadi di kawasan Kebayoran Baru Jakarta Selatan. Salah satunya di Taman Barito, di depan Seven Eleven dekat Gereja St Yohannes Melawai.

"Terjadi  pembacokan terhadap seorang siswa SMAN 6 kelas X atas nama MBR," ungkap AKBP Anom Setyadji, Kapolsektro Keb Baru dalam keterangan tertulisnya, Rabu (18/12/2013).

Menurut Anom, MBR naik motor berboncengan dengan temannya Sf. Tiba-tiba dari arah berlawanan muncul 15 orang, diduga pelajar SMA yang belum diketahui, sambil lari menyabet korban dengan celurit.

"Sehingga MBR luka di paha kanan dan langsung dibawa RS Pertamina oleh teman-temannya," jelas Anom.

Selain di depan taman Barito, sambung Anom, tawuran lainnya terjadi di Jalan Radio Dalam (lampu merah Gandaria) Kelurahan Gandaria Utara Kebayoran Baru Jakarta Selatan.

"Korban AA, 15 th, Islam, pelajar SMAN 6 Kelas X IPS. Mengalami luka di kepala sebelah kiri, lecet di pelipis kanan," beber Anom.

Dalam kejadian itu, ada 2 saksi. "Suk 55 tahun, Islam, swasta, Jl P 1 Kebon Jeruk Jakarta Barat. Dc, pelajar SMAN 6 kelas X IPS," katanya.

Saat peristiwa itu terjadi, lanjutnya, korban dan saksi Dc berboncengan motor di Jalan Radio Dalam. Setiba di perempatan, tiba-tiba tas korban dirampas oleh pelajar lain yang juga mengendarai motor.

"Dan langsung diserang dengan menggunakan gir motor bertali, sehingga melukai kepala bagian kiri," urai Anom.

Anom menuturkan, pelaku adalah pelajar lain berseragam sekolah yang belum diketahui pelajar dari mana.

"Pelaku laki-laki 12 orang, langsung kabur mengendarai motor ke arah Mayestik. Selanjutnya korban oleh orang tuanya dibawa ke RS Muhammadiyah, masih dalam perawatan," ucapnya.

Kini kedua kasus tawuran berbuntut penganiayaan berat itu telah ditangani Polsektro Kebayoran Baru. (Tnt/Yus)


* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.