Sukses

Merindukan Kuliner Jakarta di Semarang, Datanglah ke Sini

Bagi Anda warga Jakarta yang menetap atau sedang berada di Semarang, Anda bisa melepas rindu dengan kampung halaman di tempat makan satu ini

Citizen6, Semarang: Bagi Anda warga Jakarta yang menetap atau sedang berada di Semarang, mungkin Anda bisa melepas rindu dengan kampung halaman di tempat makan yang satu ini.

Rumah makan yang diberi nama Soto Mie Jakarta ini menjual makanan khas Jakarta, seperti soto mie dan soto betawi. Rumah makan ini berada di Jalan Ngesrep Timur V no 51 Semarang dekat dengan kampus Universitas Diponegoro. Dengan rasa yang nikmat dan hanya satu-satunya di Semarang, rumah makan ini ramai dikunjungi pelanggan.

Ibu Julia, pemilik rumah makan Soto Mie dan Soto Betawi ini mengatakan, ide berjualannya ini berawal dari kerinduannya akan makanan khas Jakarta, namun tidak dapat ditemui di kota Semarang.

"Akhirnya saya punya ide untuk jualan soto mie dan soto betawi," katanya.

Rumah makan yang sudah buka sejak 2002 ini sanggup menjual hingga 100 mangkok soto per harinya. Harga yang ditawarkan cukup terjangkau. Untuk satu porsi soto mie dan soto betawi dibanderol mulai harga Rp 10 ribu.

Selain soto, di rumah makan ini terdapat juga asinan betawi yang rasanya segar dan dibanderol dengan harga Rp 9 ribu rupiah. Bagi Anda yang ingin mencicipi lezatnya soto mie dan soto betawi di Semarang, silakan saja mampir ke rumah makan ini mulai dari 7 pagi hingga 10 malam. Tempatnya cukup nyentrik karena gerobak dan warna bangunannya berwarna pink cerah, cukup memudahkan Anda untuk mengenalinya. (mar)

Penulis
Hendrianto Noor Ikhwan
Semarang, hendriantobisxxx@yahoo.com

Disclaimer

Citizen6 adalah media publik untuk warga. Artikel di Citizen6 merupakan opini pribadi dan tidak boleh menyinggung SARA. Isi artikel menjadi tanggung jawab si penulisnya.

Anda juga bisa mengirimkan artikel disertai foto seputar kegiatan komunitas atauopini Anda tentang politik, kesehatan, keuangan, wisata, social media dan lainnya ke Citizen6@liputan6.com.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.