Sukses

Tembok Sekolah Ambruk, Disdik DKI Minta Kontraktor Tanggung Jawab

Tembok yang rubuh kemudian menimpa dapur rumah warga hingga rusak parah.

Bangunan sekolah roboh kembali terjadi di Ibukota. Kali ini tembok sepanjang 12 meter milik SMPN 147 di Cibubur, Jakarta Timur, ambruk. Ambruknya tembok itu terjadi karena terjangan banjir. Tembok yang rubuh kemudian menimpa dapur rumah warga hingga rusak parah.

Kepala Dinas Pendidikan DKI Taufik Yudi Mulyanto mengakui ambruknya tembok gedung SMPN 147 itu diakibatkan konstruksi pagar yang kurang bagus.

"Pagar itu ada di atas saluran yang juga alirannya tidak bagus. Akibatnya membuat bangunan pagar terendam dan penyebab lain kontruksi pagar juga tidak bagus," ujar Taufik di Jakarta, Kamis (12/12/13).

Dinas Pendidikan bakal mengusut kasus ini. Pemeriksaan akan dilakukan. Sementara pihak kontraktor juga akan diminta bertanggung jawab. Pasalnya renovasi sekolah itu belum lama selesai namun sudah mengalami kerusakan. Dan pihak kontraktor masih bertanggung jawab setelah rehab total gedung sekolah selama 3 tahun anggaran.

"Kita akan minta untuk jaminan ke kontraktor, ini kan masih tanggung jawab dia," tegas Taufik.

Rubuhnya tembok SMPN 147 Cibubur itu terjadi pada Senin 9 Desember lalu. Debit air tinggi menerjang pondasi gedung yang tidak kokoh hingga akhirnya rubuh. Beruntung tak ada korban jiwa dalam kejadian itu. (Ndy/Ism)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.