Sukses

[VIDEO] Tawuran Pelajar 2 SMKN di Makassar Dibubarkan Polisi

Tawuran antara pelajar SMKN 1 dan 2 Makassar menyebabkan belasan kaca ruang kelas pecah. Proses belajar mengajar juga terganggu.

Tawuran antara pelajar SMK Negeri 1 dan SMK Negeri 2 Makassar, Sulawesi Selatan, kembali terjadi. Tawuran terjadi antara pelajar kedua sekolah yang hanya dibatasi sebuah dinding tembok.

Beruntung polisi yang tiba di lokasi langsung membubarkan tawuran. Ratusan pelajar dari SMKN 2 Makassar berhamburan saat petugas dari Kepolisian Sektor Tamalate datang membubarkan tawuran.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Pagi SCTV, Senin (3/12/2013), selain menggunakan batu, pelajar ini juga menggunakan bom molotov. Beruntung bom molotov tidak mengakibatkan kebakaran dan hanya jatuh sekitar 5 meter dari gedung sekolah.

Akibat tawuran ini belasan kaca ruang kelas pecah. Sementara, proses belajar mengajar menjadi terganggu. Menghindari hal yang tidak diinginkan, ratusan pelajar dikumpulkan di halaman sekolah dan diberi pengarahan agar tidak mengulangi tawuran. (Ado/Tya)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini