Sukses

[VIDEO] Pengendara Sepeda Motor Senang Mudik Gratis Naik Kapal

Apalagi mereka juga tak harus merasakan lelah yang teramat seperti saat mudik dengan sepeda motor bersama keluarga.

Ribuan pemudik bermotor pagi tadi tiba di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara. Mereka adalah gelombang terakhir arus balik pemudik yang memanfaatkan mudik gratis dengan kapal laut.

Para pemudik ini berasal dari Jawa Tengah, Jawa Timur, dan sekitarnya. Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Rabu (14/8/2013), pemudik yang menumpang KRI Banda Aceh ini mengaku senang dapat mudik dengan gratis.  Terutama, karena mereka tak harus merasakan lelah yang teramat seperti saat mudik dengan sepeda motor bersama keluarga.

Komandan KRI Banda Aceh menyatakan, kapalnya mengangkut 1.793 pemudik dan 728 sepeda motor.

Sementara itu, penumpukan penumpang masih terlihat di Terminal Bus Tasikmalaya, Jawa Barat. Keterlambatan kedatangan bus menyebabkan ketiadaan angkutan sesuai tujuan pemudik. Bus-bus itu terjebak macet arus balik.

Meskipun belum ada kepastian akan adanya angkutan yang akan membawa mereka, namun calon penumpang terus berdatangan. Mereka rela menunggu kedatangan bus bersama anak dan istri dengan duduk di jalur keberangkatan bus sesuai tujuan. (Ndy/Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.