Sukses

Jelang Kedatangan SBY, Lokasi Pengungsi Gempa Aceh Dijaga Ketat

Sejumlah kendaraan lapis baja Barracuda disiapkan di lokasi pengungsian korban gempa Aceh.

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono berencana mengunjungi korban gempa di Kabupaten Aceh Tengah, pada Selasa 9 Juli. Salah satu lokasi yang akan dikunjungi adalah Posko Tanggap Darurat Polda Aceh di Desa Rejewali, Kecamatan Ketol, Aceh Tengah, yang menjadi salah satu posko pusat pengungsian.

Pantauan Liputan6.com, Senin (8/7/2013), sejumlah persiapan dilakukan menjelang kedatangan SBY. Seperti pembangunan tenda khusus bagi SBY dan rombongan di tengah lokasi pengungsian, penyiapan sound system, sampai pemotongan rumput-rumput yang dianggap terlalu tinggi.

Selain persiapan teknis, pengamanan di sekitar lokasi pengungsian juga diperketat. Dalam radius sekitar 1 kilometer dari lokasi pengungsian, sejumlah anggota TNI bersenjata laras panjang tampak berjaga-jaga. Sejumlah anggota TNI, Brimob, dan petugas dari Polda Aceh juga disiagakan di lokasi pengungsian. Bahkan, sejumlah kendaraan lapis baja Barracuda juga disiapkan.

Protokoler Istana juga sudah sibuk melakukan gladi resik untuk acara kunjungan SBY ini. Dari pasukan voorijder untuk pengawalan saat SBY turun dari helikopter ke posko pengungsian, sampai pada sterilisasi pihak-pihak yang tidak berkepentingan dengan radius 1 kilometer sebelum lokasi pengungsian.

SBY bersama rombongan direncanakan akan mengunjungi lokasi posko pengungsian korban gempa di Desa Rejewali, Kecamatan Ketol, Kabupaten Aceh Tengah. Selain itu, SBY dan rombongan juga direncanakan akan melihat salah satu desa terparah dampak gempa, yakni Desa Serempah, Ketol. Di wilayah ini, akses jalan menuju Desa Kuyang terputus akibat longsor ke dasar sungai. (Eks/Yus)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.