Sukses

Bencana Asap, SBY Minta Maaf kepada Malaysia dan Singapura

Bencana asap itu berasal dari kebakaran hutan di beberapa wilayah yang ada di Indonesia.

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta maaf kepada Singapura dan Malaysia atas bencana asap yang menimpa kedua negara. Bencana asap itu berasal dari kebakaran hutan di beberapa wilayah yang ada di Indonesia.

"Saya selaku Presiden Republik Indonesia meminta maaf dan meminta pengertian saudara-saudara kami di Singapura dan Malaysia," kata Presiden SBY di Kantor Presiden, Jakarta Pusat, Senin (24/6/2013).

Menurut SBY, tentu tidak ada niat Indonesia untuk mengirimkan asap kepada kedua negara tadi. Banyak faktor penyebab kebakaran hutan yang mengakibatkan asap tebal di Malaysia dan Singapura. Faktor-faktor itu antara lain karena disebabkan oleh alam dan tangan manusia.

"Kami bertanggungjawab apa yang sedang kami laksanakan sekarang. Dengan pengertian ini, kami berharap akan fokus mengatasi permasalahan ini dan segera menghentikan kebakaran yang masih ada di ladang-ladang, ataupun asapnya itu sendiri," ujar SBY.

Saat ini ada 2 solusi yang tengah dilakukan pemerintah Indonesia, melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB). Dua tindakan itu yakni menjatuhkan air atau water bombing, dan membuat hujan buatan bila awan memadai.

"Kepala BNPB akan memimpin secara keseluruhan meski elemen-elemen daerah ada di situ. Ini seperti pada bencana letusan Gunung Merapi," kata SBY. (Ism/Riz)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.