Sukses

SBY Dapat Penghargaan, Jusuf Kalla Beri Selamat

Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla menanggapi positif dan mengucapkan selamat atas penghargaan World Statesman Award 2013 yang diterima Presiden SBY.

Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla menanggapi positif penghargaan World Statesman Award 2013 dari organisasi The Appeal of Conscience Foundation (ACF) yang diterima Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Menurutnya, penghargaan itu merupakan penghargaan untuk bangsa.

"Kita ucapkan selamat, kita memahami itu penghargaan sebagai bangsa," katanya usai pertemuan dengan Perhimpunan Ulama Islam Internasional, di Kantor DPP Dewan Masjid, Jalan Borobudur, Jakarta Pusat, Jumat (31/5/2013).

Menurutnya, penolakan yang terjadi karena berbagai kasus keagamaan di Indonesia harus dilihat lebih cermat. "Jangan ada satu kasus itu dianggap seperti umum. Contohnya di Indonesia ada 56 ribu gereja, ada satu masalah seakan semua gereja seperti itu. Itu jangan jadi wakil," terangnya.

JK mengatakan, tidak ada bangsa yang memiliki toleransi setinggi Indonesia. Selain itu, makna toleransi harus dilihat secara lebih dalam. "Toleransi harus kedua belah pihak. Ingat, mayoritas toleransi pada minoritas, minoritas toleransi pada mayoritas. Itu baru toleransi. Banyak yang lihat toleransi sepihak," pungkasnya.

SBY menerima penghargaan ini pada Kamis 30 Mei 2013 waktu setempat atau Jumat pagi WIB, di Garden Foyer, Hotel The Pierre, New York, Amerika Serikat. Dalam sambutannya, SBY mengucapkan terima kasih atas penghargaan tersebut dan mengatakan penghargaan ini pada hakekatnya merupakan penghargaan bagi rakyat Indonesia.

The Appeal of Conscience Foundation adalah sebuah organisasi lintas keyakinan yang bermarkas di New York, memberi penghargaan ini setiap tahun kepada pemimpin dunia yang mendukung misi yayasan ini untuk menggalang toleransi beragama dan penghormatan terhadap HAM. (Ado/Sss)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.