Sukses

Kadis Perumahan: Saya Mundur Karena Takut Kecewakan Jokowi-Ahok

Novizal membenarkan apa yang dikatakan oleh Ahok tentang pengunduran dirinya karena alasan kesehatan. Ia takut dirinya tak mampu menjalani tugas berat yang diberikan oleh Jokowi-Ahok.

Terkait pengunduran diri Kepala Dinas Perumahan dan Gedung Pemerintahan Daerah yang sudah diajukan ke Wakil Gubernur DKI Basuki T Purnama, Novizal pun buka suara.

Novizal membenarkan apa yang dikatakan oleh Ahok tentang pengunduran dirinya karena alasan kesehatan. Ia takut dirinya tak mampu menjalani tugas berat yang diberikan oleh Jokowi-Ahok.

"Alasannya memang karena kesehatan saya. Takutnya dengan kondisi seperti ini, kinerja saya tidak maksimal dan mengecewakan gubernur dan wakil gubernur," ujar Novizal ketika di hubungi Liputan6.com, Selasa (11/2/2013).

Ia pun berharap penggantinya nanti mampu meneruskan kinerjanya, yang saat ini sedang fokus melakukan penataan kampung dan pembangunan rusun subsidi bagi warga miskin.

Selain karena alasan kesehatan, mundurnya Novizal juga dikarenakan dirinya akan mamasuki masa pensiun.

"Saya itu kan pensiun per 1 desember 2013 ini, sebentar lagi," katanya.

Ia juga meminta agar pengunduran dirinya tidak dibesar-besarkan, agar tidak berdampak negatif pada kinerja bawahannya di Dinas Perumahan.

"Saya harap pengunduran diri saya tidak jadi polemik, sehingga kinerja Dinas Perumahan semakin baik," tandasnya. (Tnt)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.