Sukses

PPP: Gara-gara Angka 9, SBY Bisa Jadi Presiden

Dimyati berharap, PPP dapat meraih yang terbaik dan sukses di pesta demokrasi 5 tahunan tersebut.

Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menilai perolehan nomor urut 9 dalam kocokan nomor urut untuk Pemilu 2014, oleh Komisi Pemilu Umum, adalah nomor keramat.

"Nomor sembilan (9) nomor paling keramat, angka excellent," kata Ketua Dewan Pembina Partai (DPP) PPP, Dimyati Natakusumah di Komplek Gedung Parlemen Senayan, Jakarta, Senin (14/1/2013).

Berdasar nomor perolehan nomor urut 9 tersebut, Dimyati berharap, PPP dapat meraih yang terbaik dan sukses di pesta demokrasi 5 tahunan tersebut. "Mudah-mudahan lancar, ke depan lebih baik lagi," kata dia.

Bahkan menurut kader partai berlambang Ka'bah itu, Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bisa menjadi presiden karena nomor 9.

Berikut ini nomor urut kesepuluh parpol peserta Pemilu 2014:

1. Partai Nasional Demokrat (Nasdem)
2. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
3. Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
4. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP)
5. Partai Golongan Karya (Golkar)
6. Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)
7. Partai Demokrat
8. Partai Amanat Nasional (PAN)
9. Partai Persatuan Pembangunan (PPP)
10. Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura)
(Ary)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.