Sukses

Ini Nomor Urut 10 Parpol Peserta Pemilu 2014

Sepuluh parpol peserta Pemilu 2014 telah mengambil nomor urut. Ada yang sesuai harapan, ada yang tidak. Acara berlangsung seru.

Sepuluh parpol peserta Pemilu 2014 telah mengambil nomor urut. Ada yang sesuai harapan, ada yang tidak. Acara berlangsung seru.

Pengambilan nomor urut berlangsung di Gedung KPU, Jakarta, Senin (14/1/2013). Ketua Ketua KPU Husni Kamil Manik bertindak sebagai pemimpin rapat pleno terbuka penetapan nomor urut parpol peserta Pemilu 2014.

Pengambilan nomor urut dilakukan oleh para Ketua Umum dan atau Sekjen masing-masing parpol. Berikut ini nomor urut kesepuluh parpol peserta Pemilu 2014:

1. Partai Nasional Demokrat (Nasdem)
2. Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
3. Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
4. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP)
5. Partai Golongan Karya (Golkar)
6. Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)
7. Partai Demokrat
8. Partai Amanat Nasional (PAN)
9. Partai Persatuan Pembangunan (PPP)
10. Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura)
(Sss)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.