Sukses

10 Bus Per Trayek, Siap Antar Warga Usai Car Free Night

Jangan khawatirkan kendala pulang usai mengikuti acara pergantian tahun di Car Free Night. Pemprov DKI menyediakan 10 bus per trayek, untuk mengantar Anda pulang.

Penerapan malam bebas kendaraan (Car Free Night) tentu saja telah melalui berbagai pertimbangan. Akomodasi untuk masyarakat yang akan menikmati perayaan malam Tahun Baru di Car Free Night, juga tak luput dari perhatian Pemprov DKI Jakarta. Untuk itu mereka menyediakan 10 unit bus angkutan malam hari per trayek.

"Kita sediakan angkutan malam hari yang beroperasi mulai pukul 04.00 WIB, untuk masyarakat yang ikut merayakan perayaan tahun baru," kata Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Udar Pristono.

Menurut informasi yang dihimpun Liputan6.com Sabtu (29/12/2012), setiap trayek menyediakan 10 bus atau 30 persen dari jumlah total armada. Yang nantinya akan mengangkut masyarakat usai mengikuti acara Jakarta Night Festival (JNF).

Fasilitas armada angkutan malam hari itu disediakan, untuk memudahkan masyarakat pulang ke rumahnya setelah menikmati malam pergantian tahun baru di wilayah Jakarta.

"Angkutan malam akan mengantar ke perbatasan seperti Tangerang, Bekasi, Depok dan Bogor," tambah Udar.

Polda Metro Jaya bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan memberlakukan malam bebas berkendaraan pada perayaan Tahun Baru di sepanjang Jalan Sudirman - Thamrin, Senin (31/12) pukul 21.00 WIB hingga Selasa (1/1) pukul 02.00 WIB.

Selain itu, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta juga akan menggelar acara Jakarta Night Fertival dengan mendirikan 16 panggung untuk berbagai pementasan seni musik dan budaya.

Pemprov DKI Jakarta memperkirakan sekitar 50.000 orang warga akan mengikuti acara hiburan malam pergantian tahun itu.(Ant/Tnt)

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

    Video Terkini