Sukses

Rizieq Shihab Jadi Saksi di Sidang Ahok, Polisi Tambah Pengamanan

Sidang Ahok akan kembali digelar di Gedung Kementerian Pertanian, Ragunan, Jakarta Selatan.

Liputan6.com, Jakarta - Pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab akan menjadi saksi sidang ke-12 dugaan penistaan agama Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok besok, Selasa 28 Februari 2017.

Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Argo Yuwono menyatakan, akan ada penambahan pengamanan terkait Rizieq Shihab di persidangan.

"Pengamanannya sama saja, cuma kan pasti yang datang lebih banyak jumlahnya, kita tambah aja personelnya," terang Argo saat dihubungi Liputan6.com, Senin (27/2/2017).

Argo masih menunggu perkiraan massa pendukung Rizieq Shihab yang akan hadir saat sidang Ahok tersebut. Meski tidak menyebut berapa personel yang akan diterjunkan, dia meyakini pengamanan akan cukup dan sesuai dengan massa yang dijaga saat demo.

"Ya kami lihat massa yang akan datang juga, berapa sih jumlahnya. Pokoknya cukuplah pengamanannya," ujar Argo.

Sidang Ahok akan kembali digelar di Gedung Kementerian Pertanian, Ragunan, Jakarta Selatan. Dia didakwa dengan pasal 156 dan pasal 156a KUHP atas dugaan penistaan agama yang dilakukan di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu, 27 September 2016.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini