Sukses

Suasana Haru Mewarnai Kedatangan Jasad Korban Tabrakan

Kedatangan jenazah korban tabrakan di Solo, Jateng, disambut isak tangis keluarga. Salah satu korban tewas adalah siswa Madrasah Ibtidaiyah NU Malang.

Liputan6.com, Malang: Kedatangan jenazah Muhammad Husni Abdullah, di rumah duka di Desa Wadung Pakis Aji, Malang, Jawa Timur, Selasa (15/6), diwarnai suasana haru. Isak tangis keluarga dan kerabat tak terbendung saat jenazah dikeluarkan dari mobil ambulans. Setelah disalatkan di masjid desa, jenazah kemudian dimakamkan di tempat pemakaman umum setempat.

Muhammad Husni Abdullah adalah salah satu korban tewas dalam tabrakan di Solo, Jawa Tengah. Kecelakaan maut antara bus Rosalia Indah dengan bus pariwisata Duta Prima terjadi dekat Pasar Kleco, Solo. Saat itu bus pariwisata yang mengangkut rombongan siswa Madrasah Ibtidaiyah NU Malang akan berwisata ke Candi Borobudur, Yogyakarta [baca: Bus Pariwisata Tabrakan, Satu Tewas].

Dalam rombongan rekreasi ini turut serta ayah kandung korban yang juga kepala sekolah madrasah ibtidaiyah tempat korban bersekolah.(IAN)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.