Sukses

Jokowi: Semoga Timnas Indonesia Tetap Menang di Thailand

Meski tidak berada langsung di tribun penonton, Jokowi menyaksikan hingga tuntas pertandingan final leg I melalui laptop.

Liputan6.com, Jakarta Presiden Joko Widodo mengucapkan selamat kepada timnas Indonesia yang menjuarai final leg pertama Piala AFF di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jakarta, Rabu malam kemarin.

Perjuangan timnas Indonesia tinggal selangkah lagi meraih gelar juara. Final leg kedua sedianya akan digelar di Bangkok, Sabtu (17/12/2016).

"Saya ingin sampaikan ucapan selamat… selamat… selamat untuk timnas. Dan ini adalah sebuah awal yang baik. Semoga nanti di Thailand juga tetap menang lagi," ucap Jokowi ketika akan meninggalkan hotel menuju Bandara Internasional Mehrabad, Teheran Iran, Rabu malam 14 Desember 2016.

Di hadapan masyarakat Indonesia di Teheran, Jokowi menceritakan dirinya yang menyaksikan langsung laga timnas dengan Thailand.

Meski tidak berada langsung di tribun penonton seperti saat Indonesia menghadapi Vietnam, Jokowi tetap menyaksikan pertandingan hingga tuntas melalui laptop.

Saat Indonesia ketinggalan 0-1, Jokowi hampir saja  mengakhiri menyaksikan pertandingan tersebut.

"Mau pergi, eh gol, 1-1. Saya lihat lagi, gol lagi, 2-1. Alhamdulillah," ucap Jokowi.

Di final leg kedua nanti, Indonesia akan menghadapi Thailand di Bangkok pada Sabtu 17 Desember 2016.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Tim Nasional Indonesia merupakan hasil seleksi pemain-pemain sepakbola terbaik berkebangsaan Indonesia
    Tim Nasional Indonesia merupakan hasil seleksi pemain-pemain sepakbola terbaik berkebangsaan Indonesia

    Timnas Indonesia

  • Piala AFF 2016 adalah ajang olahraga sepakbola yang digelar di Filipina dan Myanmar
    Piala AFF 2016 adalah ajang olahraga sepakbola yang digelar di Filipina dan Myanmar

    Piala AFF 2016

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi