Sukses

Jokowi Akan Keliling Wilayah Laut Natuna

Jokowi akan ditemani sejumlah menteri.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi dijadwalkan memimpin rapat terbatas membahas percepatan pembangunan di Kabupaten Natuna, Kepulauan Riau pada hari ini. Jokowi juga akan mengelilingi wilayah Laut Natuna.

Dia akan berkeliling memeriksa wilayah Laut Natuna menggunakan KRI Imam Bonjol dan memimpin rapat terbatas di kapal perang tersebut. Demikian dikutip dari Antara, Kamis (23/6/2016).

Menurut keterangan dari Biro Pers Istana, Jokowi berangkat dari Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta menggunakan pesawat Boeing seri 737-400 milik TNI Angkatan Udara pukul 07.30 WIB menuju Pangkalan Udara TNI Angkatan Udara Ranai di Kepulauan Natuna.

Jokowi akan ditemani sejumlah menteri. Mereka adalah Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Sudirman Said, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiati, Kepala Bappenas Sofyan Djalil, dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Selain itu ada pula Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo, Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Mulyono, Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana Ade Supandi, dan Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal Agus Supriatna.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • Natuna