Sukses

Wanita Misterius Ciprat Air Wangi di KPK Sebelum Ahok Diperiksa

Kedua orang tak dikenal itu adalah wanita berusia sekitar 40 tahun dan seorang pria muda. Mereka menyemprotkan air wangi ke lobi KPK.

Liputan6.com, Jakarta - Ada-ada saja ulah manusia. Jelang pemeriksaan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok, dua orang tak dikenal menyipratkan air wangi dan menabur garam di tangga masuk lobi Gedung KPK, Senin, 11 April 2016 malam.

"Kejadiannya semalam. Nyemprot-nyemprot air di situ," kata seorang petugas keamanan KPK yang tak ingin disebutkan namanya sembari menunjuk ke arah tangga masuk lobi Gedung KPK, Jakarta, Selasa (12/4/2016).

Kedua orang tak dikenal itu adalah wanita berusia sekitar 40 tahun dan seorang pria muda. Wanita tersebut mengenakan baju model renda‎ dan celana kain cokelat. Sementara si pria muda memakai kaos hitam lengan panjang.

Di tangan wanita ada botol 600 ml yang berisi air. Air itu beraroma wangi. Sementara ada sebuah toples di tangan si pria muda. Toples itu berisi serbuk putih mirip garam.

Dia menyemprotkan air dan menaburkan garam di tangga masuk lobi Gedung KPK lantaran Ahok yang akan diperiksa KPK diyakini melewati tangga tersebut. ‎Bahkan, keduanya kemudian mengitari gedung hingga ke belakang sembari menyemprotkan air dan menaburkan garam.

‎Petugas keamanan mengizinkan mereka masuk karena dianggap tidak membuat masalah. Apalagi selama kegiatan penyemprotan 'air suci' dan penaburan garam itu diawasi petugas.

"Kita kasih izin karena kan cuma semprot-semprot, air suci katanya," ujar petugas tersebut.

Tak diketahui lebih lanjut maksud wanita dan pria muda menyemprotkan air dan menaburkan garam malam jelang pemeriksaan Ahok. Setelah menyelesaikan aksinya itu, mereka langsung masuk ke mobil Toyota Agya putih yang sudah menunggu di depan Gedung KPK.

"Enggak dapat foto pelatnya. Soalnya, gelap di pinggir jalan. Tapi katanya mereka semprot air supaya Ahok selamat," ujar pria yang sudah menjadi petugas KPK bertahun-tahun itu.

Hari ini, Ahok memenuhi panggilan KPK terkait penyelidikan dugaan korupsi pembelian lahan untuk proyek pembangunan RS Sumber Waras. Ahok juga melewati tangga masuk lobi Gedung KPK sebagaimana sudah disemprotkan air dan ditaburkan garam oleh dua orang tak dikenal semalam.

‎Ahok tiba di Gedung KPK sekitar pukul 09.30 WIB. Dia sempat menyebut audit investigasi Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) terhadap pembelian lahan untuk proyek pembangunan RS Sumber Waras ngaco. Sampai pukul 17.30 WIB, Ahok belum selesai diperiksa penyelidik KPK.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, politikus yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta
    Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, politikus yang kini menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta

    Ahok

  • Komisi Pemberantasan Korupsi adalah lembaga negara untuk memberantas tindak pidana korupsi
    Komisi Pemberantasan Korupsi adalah lembaga negara untuk memberantas tindak pidana korupsi

    KPK