Sukses

Hadir di Rakernas PDIP, Jokowi Tak Gunakan Baju Merah

Padahal, Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Gubernur Banten Rano Karno yang juga kader partai tersebut, mengenakan baju merah.

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menghadiri Rakernas PDIP I periode 2015-2020 di Jakarta Internasional Expo Kemayoran Jakarta. Jokowi hadir sekitar pukul 10.00 WIB bersama Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri, Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, serta Wakil Presiden RI keenam Try Sutrisno.

Jokowi yang merupakan kader PDIP tak mengenakan baju merah, sebagaimana ciri khas partai itu. Jokowi hanya mengenakan batik, sama seperti yang dikenakan oleh Jusuf Kalla.

Padahal, Sekretaris Kabinet Pramono Anung dan Gubernur Banten Rano Karno yang juga kader partai tersebut, mengenakan baju merah. Ketua Panitia Pengarah Rakernas I PDIP, Andreas Hugo Pareira mengatakan Jokowi hadir dalam kapasitasnya sebagai Presiden RI.

"Ini kan karena Pak Jokowi akan memberikan sambutan sebagai seorang presiden. Jadi tak gunakan baju merah," ujar Andreas saat dikonfirmasi, di Jakarta, Minggu (10/1/2016).

Namun, lanjut dia, Jokowi akan mengenakan baju merah saat mengikuti arahan partai secara tertutup.

"Nanti Pak Jokowi juga akan bertindak sebagai kader, saat pengarahan partai dalam acara tertutup," ungkap Andreas.

Pada acara tersebut, turut hadir pimpinan DPR Fadli Zon, Pimpinan DPD RI Irman Gusman, Menko Polhukam Luhut Binsar Pandjaitan dan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahja Purnama atau Ahok.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.