Sukses

Maruarar Perintahkan TMP Menangkan Cagub Sulut

Kader TMP diwajibkan taat pada ideologi dan wajib melaksanakan kebijakan PDIP, termasuk ikut memenangkan cagub Sulut.

Liputan6.com, Manado - Semua kader organisasi sayap pemuda dan mahasiswa PDI Perjuangan, Taruna Merah Putih (TMP) tanpa terkecuali wajib menjalankan ideologi partai. Tidak hanya itu, Semua kader TMP juga harus loyal kepada kepada kebijakan partai.

"Tanpa terkecuali, semua kader TMP harus satu ideologi dan wajib melaksanakan kebijakan partai," ujar Ketua Umum TMP, Maruarar Sirait melalui keterangan tertulisnya yang diterima Liputan6.com, saat melantik pengurus TMP Sulawesi Utara (Sulut) di Taman Tomohon, Sulawesi Utara, Kamis, 26/11/2015.

Hadir dalam acara ini, calon Gubernur Sulawesi Utara Olly Dondokambey, Bupati Minahasa Tenggara James Sumendap, calon walikota Tomohon Johny Runtuwene, calon wakil walikota Tomohon Vonny Jane Paa, dan Ketua DPC PDI Perjuangan Tomohon Caroll Sendukh.

Maruarar juga dengan tegas mengatakan, semua kader TMP harus mau mengikuti proses dan mau dididik menjadi menjadi kader-kader berkualitas. Kader-kader TMP juga harus siapa berkompetisi dan harus siap menjadi pemimpin.

"Dalam bekerja, kader TMP harus bekerja keras dan bekerja ikhlas. Buatlah politik itu menjadi indah, bukan saling gontok-toktokan. Kota harus kompak. Sebagaimana kata BK, berikan 10 pemuda maka kuguncang dunia," ungkap Anggota DPR Komisi XI ini.

Dalam kesempatan ini, Maruarar juga mengatakan bahwa partai cukup kehilangan sosok Olly Dondokambay di tingkat nasional. Olly kini adalah calon Gubernur Sulut.

"Kita harus memberi dukungan maksimal kepada kemenangan Pak Olly," kata dia.

TMP Sulawesi Utara periode saat ini dipimpin oleh Vanda Sarundajang. Sementara TMP untuk kabupaten kota dipimpin masing-masing oleh Markho Tampi (Manado), Indra Runtunewe (Tomohon), Reynaldo Rumagit (Minahasa), William S Luntungan (Minahasa Utara), Geraldi Mantiri (Bitung), Junaesdy Kawengian (Minahasa Tenggara), Matris Pakaya (Bolomg), Marvel Dicky Makagansa (Kepulauan Sangihe), Marvien Sangen (Kepulauan Talaud), Hardy Utusar (Kepulauan Sitaro), Indra Runtuwe (Kotamobagu). (Dms/Dan)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.