Sukses

Usai Muktamar, Romi Ketum PPP versi Surabaya Sowan ke Jokowi

Romi, Ketum PPP hasil muktamar di Surabaya menyambangi kediaman Jokowi.

Liputan6.com, Jakarta - Ketua Umum PPP versi muktamar Surabaya, Romahurmuziy mendatangi kediaman presiden terpilih Joko Widodo atau Jokowi. Kedatangan pria yang akrab disapa Romi ini merupakan yang pertama setelah muktamar digelar.

Romi datang ke kediaman Jokowi sekitar pukul 18.46 WIB. Dia datang bersama dengan politisi PPP lainnya seperti Emron Pangkapi dan Suharso Monoarfa.

Romi menjelaskan kedatangannya bersama para elite partai berlambang Kabah ini untuk menyampaikan hasil muktamar yang baru saja selesai diselenggarakan di Surabaya.

"Pada sore hari ini kita ke Pak Jokowi untuk menyampaikan hasil muktamar ke-8 PPP di Surabaya," kata Romi di kediaman Jokowi, Menteng, Jakarta, Sabtu (18/10/2014).

Pria yang sebelumnya menjabat Sekjen partai PPP ini mengatakan, sampai kini pengurus PPP memang belum sepenuhnya dibentuk. Yang baru terbentuk adalah ketua umum, sekjen, dan bendahara umum yang sudah ada namanya.

"Dewan Pimpinan Pusat partai yang sejauh ini baru terbentuk ketua umum, sekretaris jenderal dan bendahara. DPP partai didampingi seluruh hasil muktamar ke-8 Surabaya yang masih terus menyempurnakan kelengkapan pengurus DPP," tutup Romi.

Pantauan Liputan6.com, beberapa kader PPP tampak duduk di ruang tunggu tamu di bagian halaman rumah. Sedangkan, Romi bersama elite partai lainnya sudah diizinkan masuk bertemu Jokowi. (Ans)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Presiden Jokowi hibur anak-anak dengan atraksi sulap di peringatan Hari Anak Nasional, di Pekanbaru, Riau.
    Joko Widodo merupakan Presiden ke-7 Indonesia yang memenangi Pemilihan Presiden bersama wakilnya Jusuf Kalla pada 2014

    Jokowi

  • PPP

  • Romi