Sukses

Jokowi Dikawal Paspampres Bareng Ahok Hadiri Pelantikan DPRD DKI

Dengan pengawalan ketat yang diberikan Paspampres, Jokowi bersama Ahok menuju Gedung DPRD melalui pintu belakang.

Liputan6.com, Jakarta - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dan wakilnya, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menghadiri acara pelantikan 106 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta pagi ini. Selain sebagai gubernur, kedatangan pria yang karib disapa Jokowi itu untuk mewakili Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi.

Pantauan Liputan6.com, Senin (25/8/2014) Jokowi keluar dari kantornya di Balaikota pada pukul 10.55 WIB dengan didampingi oleh Ahok. Keduanya tampak kompak mengenakan setelan jas berwarna hitam dengan peci hitam.

Dengan pengawalan ketat yang diberikan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres), Jokowi bersama Ahok menuju Gedung DPRD melalui pintu belakang. Lalu apa harapan mantan Walikota Solo itu kepada para anggota DPRD DKI yang akan dilantik?

"Ini nih, tanya Pak Wagub," ucap Jokowi.

Keduanya kemudian langsung berjalan menuju lift ke lantai 3 Gedung DPRD DKI Jakarta. Sebelum ke ruang pelantikan, Jokowi lebih dulu menuju melewati ruang tamu VIP untuk bertemu dengan para pimpinan dewan. Di ruang tersebut, dia disambut oleh Ketua DPRD DKI Ferrial Sofyan.

10 Menit kemudian, Jokowi, Ahok, dan para pimpinan dewan masuk ke ruang sidang paripurna. Kedatangan Jokowi dan Ahok secara bersama menarik perhatian para anggota dewan periode 2009-2014. Mereka pun tampak menyalami keduanya saat berjalan menuju kursi yang disediakan. (Sss)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini