Sukses

AS Kirim Bantuan Makanan Sambil Gempur ISIS Lewat Udara

"Bantuan dari udara ini dilakukan dari beberapa pangkalan udara di wilayah tanggung jawab Komando Pusat AS".

Liputan6.com, Baghdad - Pesawat militer Amerika Serikat menjatuhkan bantuan kemanusiaan ke Irak, meski berada di bawah ancaman kelompok militan garis keras Negara Islam Irak dan Suriah (ISIS) di Irak utara. Bantuan ini disebut-sebut yang kedua kali dikirimkan.

"Bantuan dari udara ini dilakukan dari beberapa pangkalan udara di wilayah tanggung jawab Komando Pusat AS, termasuk satu pesawat kargo C-17 dan dua C-130 yang bersama-sama menjatuhkan total 72 bundel pasokan makanan," demikian diungkap Pentagon seperti diberitakan Reuters, Sabtu (9/8/2014).

Dalam pembagian bantuan dari udara itu, pesawat kargo didampingi dua jet tempur F-18 dari USS George HW Bush, kapal induk AS.

Selain memberikan pasokan makanan, pasukan AS juga menyerang kelompok militan ISIS dua kali. Gempuran udara dekat Kurdi Erbil, menghancurkan konvoi militan.

Serangan datang beberapa jam setelah ISIS menguasai bendungan terbesar di Irak utara , yang memberi mereka peluang mengontrol pasokan air dan listrik di banyak kawasan.

Sebelumnya, markas militer AS di Pentagon menyatakan pesawat mereka menyerang artileri yang dipakai di Irak utara untuk melawan pasukan Kurdi yang mempertahankan Kota Irbil pada Jumat 8 Agustus 2014.

2 Pesawat F/A-18, menurut Pentagon menjatuhkan bom laser 500 pound pada artileri bergerak dekat Irbil. Serangan udara ini merupakan yang pertama sejak Presiden Obama menarik pasukannya dari Irak pada 2011. (Sun)

Baca Juga:

Luncurkan Serangan Kedua, Militer AS Bom Konvoi ISIS

Serangan Udara Pertama AS Dilancarkan ke Basis ISIS di Irak
 
Inggris Dukung Serangan Udara AS ke ISIS di Irak

Penggemar ISIS Sudah Ada di Austria

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini