Sukses

[VIDEO] Banjir Kembali Rendam Baleendah Bandung

Warga Desa Andir dan Desa Baleendah, Kecamatan Baleendah, Bandung, Jawa Barat, kembali harus berhadapan dengan banjir.

Liputan6.com, Bandung Warga Desa Andir dan Desa Baleendah, Kecamatan Baleendah, Bandung, Jawa Barat, kembali harus berhadapan dengan banjir. Akses warga menuju ke berbagai tempat pun terputus.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Jumat (7/3/2014), pada Jumat pagi, para warga kesulitan untuk menerobos genangan banjir. Sejumlah sepeda motor akhirnya mogok setelah mesinnya terendam.

Ketinggian air mulai 50 cm. Bahkan di beberapa titik banjir mencapai 1 meter. Warga mengeluhkan pengerukan Sungai Citarum yang tidak maksimal.

Hal itu mengakibatkan permukiman mereka kerap terendam banjir setelah hujan mengguyur sejumlah wilayah di Jawa Barat. Akibat banjir, ratusan siswa SDN 07 Dayuehkolot terpaksa belajar di masjid.

Seluruh murid dari kelas 1 hingga kelas 6 terpaksa berjubelan belajar bersama dalam 1 ruangan di sana. Sekolah tidak diliburkan karena siswa dalam persiapan menghadapi ujian tengah semester pekan depan. (Ismoko Widjaya)

 Baca Juga:

[VIDEO] Bus Masuk Jurang di Sulsel, 16 Tewas 

Bandung Hujan Es Disertai Badai, Pohon dan Baliho Bertumbangan 

[VIDEO] Citarum Meluap, Kabupaten Bandung Banjir 1,5 Meter

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.