Sukses

[VIDEO] Yuk! Pelesir ke Desa Wisata Lurik

Anda suka kain tenun? Ada sentra kain tenun lurik di Kecamatan Cawas, Klaten, Jawa Tengah yang layak Anda kunjungi untuk berbelanja.

Liputan6.com, Klaten - Bila Anda sedang melancong ke Yogyakarta atau Solo, tak ada salahnya mampir ke Klaten, Jawa Tengah. Klaten sejak lama tersohor memiliki sentra kain tenun lurik.

Ada Desa Wisata Lurik di Dukuh Cabean, Desa Mlese, yang bisa Anda kunjungi. Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Sabtu (1/3/2014), di sana, pelancong bisa melihat detail proses pembuatan kain tenun lurik yang masih dikerjakan dengan alat tenun tradisional.

Dari pemintalan benang hingga menjadi sehelai kain yang indah. Kini, kain lurik juga diolah menjadi baju, kemeja, peci, tas hingga dompet, sesuai selera masa kini.

Bila sudah melihat proses pembuatannya, Anda bisa mendapatkan kain lurik beserta turunannya untuk menambah koleksi. Harga mulai dipatok dari Rp 200 ribu hingga Rp 450 ribu.

Lihat juga:

[VIDEO] Perajin Bali Padukan Tenun dengan Ornamen Bangunan
[VIDEO] Keindahan Tenun Suwat Baduy
[VIDEO] Ngubek Kediri, dari Bumbu Pecel Hingga Kain Tenun

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.