Sukses

Kala Caleg `Jilbab Merah` Kampanye di Lampu Merah

Penamaan 'Jilbab Merah' ini merupakan ciri khas sosok Baiq Eloq agar dikenal masyarakat.

Berbagai cara dilakukan para caleg dalam mencari dukungan agar terpilih pada Pemilu Legislatif 9 April mendatang. Seperti yang dilakukan caleg DPRD Propinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) Baiq Elok Megawati.

Pantauan Liputan6.com, Baiq berkampanye dengan membagikan sebuah surat kabar khusus yang dibuatnya sendiri. Surat kabar bernama 'Koran Jilbab Merah' itu dibagikan di lampu merah di Jalan Langko, Mataram, Nusa Tenggara Barat, Selasa (11/2/2014).

Penamaan 'Jilbab Merah' ini merupakan ciri khas sosok Baiq Eloq agar dikenal masyarakat. Sehingga, menurutnya, siapapun akan mudah memilihnya hanya dengan melihat panggilannya, 'Si Jilbab Merah'.

"Koran Jilbab Merah ini saya launching sekaligus sebagai aksi kampanye kepada orang-orang dinas. Karena saya tidak mungkin bisa kampanye di kantor mereka. Jadi di lampu merah saja," kata Baiq Eloq kepada Liputan6.com di salah satu lampu merah Kota Mataram.

Baiq Elok menambahkan, tujuannya memilih di lokasi ini karena ruas ini merupakan akses langsung ke seluruh Satuan Kerja Perangkat Dinas (SKPD) yang ada di NTB. Baik kantor Gubernur maupun kantor walikota.

"Sasarannya para PNS. Karena jalan ini mengarah ke kantor Gubernur, Walikota, dan kantor-kantor lainnya. Jadi kita gunakan jalan raya ini," ucap caleg nomor urut 2 dari Partai Gerindra ini.

Saat lampu menyala merah, Baiq Eloq dan tim membagikan koran ke setiap pengendara. Baiq melakukan aksi ini bersama timnya yang juga menggunakan Jilbab Merah. (Ism/Sss)

Baca juga:

Kampanye Unik Caleg di Gorontalo: Pakai Komik

[VIDEO] Tukang Parkir Hingga Penjual Nasi Goreng Ikut Nyaleg

Modal Nekat, Tukang Parkir di Sigi Jadi Caleg

[VIDEO] Sopir Angkot pun Bisa Jadi Caleg

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.