Sukses

[VIDEO] Gunung Kelud Siaga, Aktivitas Warga Masih Normal

Sejak Senin kemarin, Gunung Kelud berstatus Siaga. Hingga kini aktivitas warga masih normal. Sebaliknya aktivitas kegempaan meningkat.

Meski Status Gunung Kelud sejak Senin 10 Februari petang kemarin ditetapkan menjadi Siaga. Hingga siang ini aktivitas warga Desa Sugihwaras yang berada di luar radius 5 kilometer dari Puncak Gunung Kelud tetap berjalan seperti biasanya.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (11/2/2014), sejumlah warga tetap bekerja di ladang dan kegiatan belajar mengajar siswa tetap berjalan.

Data Pos Pengamatan Gunung Kelud menunjukkan sejumlah aktivitas kegempaan terus terjadi hari ini sejak pukul 00.00 WIB hingga pukul 06.00 WIB. Meski demikian, petugas meminta warga untuk tetap tenang.

Kegempaan terjadi 16 kali gempa vulkanik dalam, 95 kali gempa vulkanik dangkal, 1 kali gempa tektonik jauh, dengan suhu air mencapai 56,3 derajat Celsius.

Sejumlah sarana juga tengah disiapkan petugas untuk menampung warga jika kondisi Gunung Kelud memburuk.

Kamera pemantau di Pos Pengamatan memperlihatkan kepulan asap putih di Puncak Gunung Kelud membumbung ke atas, dan kondisi cuaca terpantau mendung serta berkabut. (Nfs/Sss)

Baca juga:

Status Gunung Kelud Naik Lagi Jadi `Siaga`

Gunung Kelud Berstatus Siaga, Posko Bencana Dibangun
Hewan Mulai Keluar Hutan, Aktivitas Gunung Kelud Diprediksi Naik

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini