Sukses

[VIDEO] `Pameran` Mobil Mewah Adik Atut di KPK

Sebanyak 17 mobil mewah milik Tubagus Chaeri Wardhana atau Wawan kini berjajar di halaman Gedung KPK.

Sebanyak 17 mobil mewah milik Tubagus Chaery Wardhana atau Wawan kini berjajar di halaman Gedung KPK, Kuningan, Jakarta, mulai dari Lamborghini, Ferrari hingga Bentley. Semua disita KPK dari tersangka kasus suap sengketa Pilkada Lebak dan 2 kasus lainnya itu.

Seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Selasa (28/1/2014), mobil-mobil milik Wawan yang dibawa penyidik KPK dari Serang, Banten, tiba di Gedung KPK dini hari tadi. KPK menyita mobil-mobil tersebut dari rumah wawan dan para kroninya.

Mobil-mobil mewah itu berjejer di KPK bak showroom mobil, di antaranya Lamborghini, Ferrari, Bentley dan Roll Royce. Di antara mobil-mobil ini, sebagian besar dibawa penyidik KPK dari rumah kroni-kroni Wawan. Diduga, aset-aset ini diperoleh dari tindak korupsi dan pidana pencucian uang.

Dari rumah Wawan, KPK membawa 3 mobil mewah, yakni Nissan GTR, Lexus dan Land Cruiser. Penyidik KPK juga menyita sebuah motor besar Harley Davidson.

KPK juga menggeledah rumah dinas Walikota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany yang juga istri wawan. Penyidik KPK menyita sejumlah dokumen, dari rumah di kompleks elite Kawasan Alam Sutera, Tangerang Selatan.

Selain itu, KPK juga menggeledah rumah Dadang Sumpena dan Dadang Priyatna, tersangka kasus korupsi pengadaan alat kesehatan Kota Tangerang Selatan di Taman Graha Asri dan Taman Widya Asri, Serang, Banten.

Penyidik KPK juga menggeledah 2 rumah milik Yayah Rodiah di perumahan elite Grand Serang Asri yang dikenal sebagai sekretaris pribadi Wawan. (Riz/Ism)

Baca juga:
Geledah Rumah Wawan-Airin, KPK Sita Setumpuk Dokumen
Ponsel Keponakan 'Tangan Kanan` Wawan Disita KPK
KPK Juga Geledah Rumah Sekretaris Pribadi Adik Ratu Atut

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.