Sukses

Falluja Kembali Memanas

Pasukan Amerika Serikat menggempur sebuah rumah yang diyakini sebagai tempat persembunyian Abu Musab al Zarkawi. Pasukan AS melakukan serangan melalui udara dan mengerahkan sejumlah mobil tank.

Liputan6.com, Falluja: Pertempuran sengit kembali melanda Falluja, Irak, Jumat (25/6). Akibat insiden ini, sekitar 25 orang tewas. Tapi belum dapat dipastikan asal puluhan korban tersebut.

Gencatan senjata berawal dari pasukan Amerika Serikat yang secara sengaja menggempur sebuah rumah yang diyakini sebagai tempat persembunyian Abu Musab al Zarkawi. Selama ini Zarkawi dituding sebagai tokoh Al-Qaidah yang melakukan penyerangan di Irak belakangan ini. Pasukan AS itu melakukan serangan melalui udara dan mengerahkan sejumlah mobil tank dan kendaraan lapis baja. Namun, gerilyawan tak tinggal diam dengan perlakuan anggota militer AS itu. Mereka kembali menyerang pasukan Presiden George Walker Bush tersebut.

Tempat itu memang kerap terjadi gencatan senjata antara kelompok perlawanan Irak dan pasukan Negeri Adidaya tersebut. Falluja juga merupakan satu dari lima kota yang diguncang serangan pada Kamis silam. Keempat kota lain yang diserbu pasukan AS adalah Mosul, Ramadi, Baghdad, dan Baquba [baca: Hari Ini Irak Kembali Bergolak]. Peristiwa ini terjadi setelah para gerilyawan Irak dari Falluja memberikan pernyataan bantahan atas tuduhan AS bahwa Zarqawi bersembunyi di kota itu. Bantahan tersebut direkam melalui video.(DNP/Pin)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.