Sukses

Longsor di Malang, Suami-Istri Meninggal

Wilayah Pujon di Malang merupakan salah satu titik rawan bencana lantaran berada di kawasan perbukitan.

Bencana tanah longsor terjadi di Pujon, Kabupaten Malang, Jawa Timur. Akibatnya, 2 orang meninggal dunia yakni pasangan suami istri, Kayun (70) dan Sunaryati (60) warga Dusun Mantung RT 3 RW 7, Desa Ngadirejo.

"Kejadiannya sekitar pukul 02.00 dini hari tadi. Keduanya tertimpa batu yang longsor dari belakang rumahnya. Kebetulan rumahnya berada di pinggir tebing perbukitan," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang, Hafi Lutfi melalui pesan tertulisnya di Malang, Jawa Timur, Selasa (21/1/2014).
 
Saat ini, sambung dia, BPBD Kabupaten Malang tengah menuju lokasi kejadian. Selain untuk mengetahui kondisi lokasi kejadian, juga untuk menyalurkan 10 paket sembilan bahan pokok (sembako) bagi keluarga korban.
 
"Hanya satu rumah yang rusak, yakni milik korban saja. Untuk rumah di sekitarnya tidak apa-apa," ucap Lutfi.  
 
Wilayah Pujon, Malang merupakan salah satu titik rawan bencana lantaran berada di kawasan perbukitan. Selain longsor, potensi bencana lainnya adalah banjir akibat luapan sungai serta puting beliung. Sehari sebelumnya atau pada Senin 20 Januari 2014 sekitar pukul 20.00, juga terjadi puting beliung.
 
Akibat peristiwa puting beliung itu, rumah milik Samsuri (70) warga Dusun Gerih RT 8 RW 2 Desa Tawangsari Kecamatan Pujon mengalami kerusakan. Beruntung tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

"Kami mengimbau masyarakat untuk lebih waspada lagi karena sebulan ini diprediksi cuaca buruk disertai angin kencang," tandas Lutfi. (Ein/Ism)

Baca juga:

Hilang Sehari, Zikri Ditemukan Tak Bernyawa di Kali Sunter
Pos Polisi dan Gang Dolly Target Bom Teroris Surabaya
Berkemah di Pantai, Mahasiswa Brawijaya Malang Hilang di Laut



* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini